Satu Keluarga di Banten <i>Nyaleg</i> di Pemilu 2024, Ibu dan Anak Dilantik tapi Ayah Gagal

Satu Keluarga di Banten Nyaleg di Pemilu 2024, Ibu dan Anak Dilantik tapi Ayah Gagal

Berita Utama | okezone | Selasa, 3 September 2024 - 04:05
share

SERANG - Sebanyak 100 anggota DPRD Banten periode 2024-2029 resmi dilantik di Serang, Senin 2 September 2024. Jumlah para wakil rakyat mengalami peningkatan dari periode sebelumnya yang hanya 85 orang.

Menariknya, dari ratusan anggota DPRD Banten yang dilantik terdapat sosok ibu dan anak yang juga dipercaya warga untuk menjadi wakil rakyat. Mereka merupakan Caleg DPRD Banten dari Partai NasDem.

Sosok ibu itu adalah Hj. Uswatun Hasanah. Sedangkan sang anak Savira Alia Muktamara. Keduanya maju sebagai Caleg DPRD Banten pada Pemilu 2024 di daerah pilih yang berbeda yakni dapil Banten 6 dan 4.

Dilantiknya Savira, menjadi sejarah baru di dunia legislatif Banten. Pasalnya, dia menjadi anggota legislatif termuda yang masih berusia 25 tahun.

"Alhamdulillah anggota dewan termuda (Savira,-red). Umurnya baru 25 tahun,” kata Ali Nurdin, suami dari Hj. Uswatun Hasanah. 

Usut punya usut saat Pemilu, ibu dan anak ini nyalon bersama dengan sang ayah yang merupakan Anggota DPRD Banten 3 periode. Namun pada Pemilu kemarin dia gagal sebagai caleg DPR RI dari dapil Banten 3.

Bagaimana tidak, di dapil tersebut Ali harus bersaing dengan para ‘raksasa’ yaitu politisi Gerindra Sufmi Dasco, Mantan Walikota Tangerang Selatan (Tangsel) Airin Rachmi Diany, mantan Gubernur Banten Rano Karno dan belum lagi senior di intenal NasDem yakni Wahidin Halim yang menjabat sebagai Ketua DPW NasDem Banten.

 

Untuk diketahui, perolehan suara partai NasDem Banten mengalami lonjakan pada kontestrasi Pileg 2024 kemarin. NasDem yang pada periode sebelumnya hanya memperoleh empat kursi, kini pada periode 2024-2029 memperoleh 10 kursi.

Adapun ke 10 caleg yang berhasil mengamankan kursi DPRD Banten itu yakni :

1. Kombes Pol Djasmarni dari dapil Banten 1
2. H Sehat Ganda dari dapil Banten 2
3. Savira Alia dari dapil Banten 4
4. Wawan Suhada dari dapil Banten 5
5. Uswatun Hasanah dari dapil Banten 6
6. Abdul Roji dari dapil Banten 7
7. Agus Maulana dapil Banten 9
8. Asep Awaludin dapil Banten 10
9. Rahmat Hidayat dapil Banten 10
10. Rika Kartikasari dapil Banten 11.

Topik Menarik