Video Viral Zaidan Yahya Si Anak Ajaib Dipayungi seperti Pangeran, Netizen: Manja Banget! 

Video Viral Zaidan Yahya Si Anak Ajaib Dipayungi seperti Pangeran, Netizen: Manja Banget! 

Berita Utama | inews | Minggu, 8 Desember 2024 - 14:35
share

JAKARTA, iNews.id - Video viral Zaidan Yahya si anak ajaib dipayungi mencuri perhatian netizen. Tak sedikit dari warganet geram melihat video tersebut. 

Salah satu akun X yang membagikan video viral Zaidan Yahya si anak ajaib dipayungi adalah @kegb***. Di tayangan yang sudah ditonton lebih dari 219 ribu itu, terlihat jelas ada seorang pria yang memayungi Zaidan Yahya yang juga kerap disapa Habib Zaidan Yahya. 

Pria bertopi yang memayungi Zaidan juga tampak memegang kipas angin portable di tangan satunya. Kipas itu diarahkan ke Zaidan. Lalu, ada juga pria lain yang memegang kipas portable dan diarahkan ke Zaidan. 

Aksi Zaidan itu dianggap netizen bak pangeran yang dimanjakan anak buahnya. Terlebih, hanya Zaidan di video itu yang dipayungi, sementara orang-orang lain kepanasan di bawah terik matahari. 

Tidak diketahui pasti kapan dan di mana video diambil, namun tayangan ini sekarang sedang ramai dibahas di X. 

"Anak ajaib yang dua hari gak tidur," tulis akun @kegb*** di unggahan viralnya, dikutip Minggu (8/12/2024). 

Zaidan Yahya di momen itu mengenakan kemeja lengan panjang dan topi. Kacamata hitam pun dipakainya. Terlihat juga di video kalau dia merokok dengan leluasa di antara orang-orang. 

Apa respons netizen melihat video viral ini? 

"Umur masih bocah, tapi muka tua banget. Faktor asap rokok, " ungkap @cat***. 

"Ya Tuhan, macam begini jadi panutan. Pantas, Indonesia tidak pernah keluar dari jurang kebod****," ujar @Pur***. 

"Yang pegang payung kayaknya dijanjikan masuk surga deh," kata @ran***. 

"Yang begini disebut anak ajaib? Istighfar dah kalian semua," kata @bell***. 

"Ngapain sih dipayungin segala, manja banget," ujar @Anan***. 

Awal Mula Zaidan Yahya Dipanggil Anak Ajaib

Awal mula Zaidan Yahya dipanggil anak ajaib banyak dicari netizen juga di media sosial. Bagaimana cerita awalnya? 

Berdasarkan penelusuran iNews.id, sebutan anak ajaib yang diberikan untuk Zaidan Yahya pertama kali merebak gegara tersebarnya video yang diduga diunggah ibunda Zaidan Yahya. 

Di video itu, ibunda Zaidan Yahya menyebut kalau anak laki-lakinya itu tidak tidur dua hari. Dia sendiri menjadi saksinya. 

"Gak tidur dua hari. Ini sudah dua hari gak tidur, anak ajaib. Aku saksi hidup. Ini, lho, anak ajaib gak tidur dua hari. Ini tadi makan mi sampai tiga porsi," kata ibu Zaidan. 

Setelah video itu beredar luas di jagat maya, netizen akhirnya menyebut Zaidan Yahya atau Habib Zaidan Yahya sebagai anak ajaib. Panggilan yang dibuat ibu Zaidan sendiri. 

Sementara itu, Zaidan Yahya menduga kalau dirinya susah tidur karena kebiasaan suka minum kopi dan merokok. 

"Aku mau tidur dari tadi susahnya. Saya mau tidur, susahnya. Jadi, saya siaran langsung, karena gak bisa tidur. Gak tahu kenapa, mungkin karena ngerokok ngopi ngerokok ngopi, akhirnya susah tidur," kata Zaidan Yahya. 

Topik Menarik