Tempat Makan Lesehan di Sentul, yang Begini  Adem Bikin Betah!

Tempat Makan Lesehan di Sentul, yang Begini  Adem Bikin Betah!

Gaya Hidup | bogor.inews.id | Rabu, 16 April 2025 - 07:04
share

BOGOR, iNewsBogor.id - Menikmati makan siang di tempat makan lesehan di Sentul memberikan sensasi yang berbeda. Duduk bersila di atas tikar dengan nuansa pedesaan dan udara segar pegunungan membuat suasana makan jadi lebih santai dan menyenangkan. Inilah rekomendasi tempat makan lesehan di Sentul yang dapat Anda kunjungi.

Tempat Makan Lesehan di Sentul 

1. Kampoeng Koneng

Kampoeng Koneng adalah restoran keluarga populer di Sentul yang dikenal dengan suasana alam pedesaan, menu khas Nusantara, dan fasilitas ramah anak. Di sini juga terdapat fasilitas lainnya. Mulai dari adventure tracking, mini zoo, membatik, memancing, melukis, bahkan ada kelas memasak dan melukis. 
Jam buka: weekday (09:00 - 17:00 WIB) weekend (09:00 - 22:00 WIB)
Alamat: Jalan Tapos Bojong Koneng, Sentul, Bojong Koneng, Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16810. 

2. Mang Kabayan

Restoran ini dikenal sebagai tempat makan dengan menu khas Sunda dan Indonesia, cocok untuk keluarga dan pertemuan, dengan suasana nyaman dan area lesehan maupun tempat duduk biasa.
Jam buka: weekday (10:00 - 22:00 WIB) weekend (07:00 - 22:00 WIB)
Alamat: Kawasan Eco Art Park, Ah Poong Sentul City, Jalan Ir H Juanda Kav 81, Sentul, Bogor, Jawa Barat 16810.

3. Sawah Segar

Sawah Segar adalah restoran dengan konsep alam pedesaan yang menawarkan pemandangan sawah yang menawan, berbagai spot foto instagramable, dan menu khas Sunda serta Betawi. Tempat ini cocok untuk kuliner keluarga dan bersantai menikmati suasana alam.
Jam buka: setiap hari pukul 08.00 – 18.00 WIB
Alamat: Jalan Raya Bojong Koneng, Sentul, Bogor, Jawa Barat 16810.

4. Talaga Kuring

Talaga Kuring adalah restoran Sunda yang terletak di pinggir danau dengan suasana alami dan pemandangan yang asri. Restoran ini menawarkan berbagai menu khas Sunda seperti gurame khas, udang bakar madu, karedok, dan pepes oncom.
Jam buka: Selasa - Minggu pukul  10.00 – 22.00 WIB (Senin tutup)
Alamat: Komplek Graha Utama, Jalan. Bukit Sentul, Cijayanti, Babakan Madang, Bogor, Jawa Barat 16810.

5. Rumah Makan Karimata

Rumah Makan Karimata terkenal dengan menu ikan bakar dalam bambu dan berbagai olahan ikan khas Sentul. Restoran ini juga memiliki cabang di Taman Mini, Jakarta Timur, dengan jam operasional yang serupa. Harga makanannya berkisar antara Rp100.000 hingga Rp200.000 per orang. Reservasi dianjurkan terutama pada akhir pekan karena tempat ini cukup ramai
Jam buka: Selasa - Minggu pukul 10.00 – 21.00 WIB
Alamat: Jalan MH Thamrin, Sentul, Bogor, Jawa Barat

 

6. Cafe Desa Jongkong

Cafe Desa Jongkong merupakan cafe hidden gem yang patut untuk dikunjungi di Bogor. Lokasinya yang belum banyak orang ketahui membuat suasana di cafe ini terasa sangat tenang dan teduh. Pemandangan alam di sekitarnya benar-benar memukau dan indah. Ada banyak spot seru dengan area lahan luas ditanami rumput hijau. Terdapat pula lampu-lampu malam yang menambah suasana menjadi romantis. Anda bisa memilih sendiri apakah ingin makan di area gazebo, saung, atau meja lesehan. 
Jam buka: Selasa - Minggu pukul 10.00 – 22.00 WIB
Alamat: Desa Jongkong, Sentul, Bogor, Jawa Barat

Jadi, jika kamu ingin menikmati suasana makan yang berbeda, lebih santai, alami, dan penuh kehangatan, tempat makan lesehan di Sentul wajib masuk dalam daftar kunjunganmu. Nikmati kelezatan kuliner sambil bersantai di alam terbuka, dijamin bikin betah dan ingin kembali lagi.

Topik Menarik