Daop 4 Semarang Catat Ketepatan Waktu 99 Selama Libur Nataru

Daop 4 Semarang Catat Ketepatan Waktu 99 Selama Libur Nataru

Terkini | demak.inews.id | Senin, 6 Januari 2025 - 22:30
share

SEMARANG, iNEWSDEMAK.ID - Masa libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 menjadi momentum penting bagi PT KAI Daop 4 Semarang untuk membuktikan pelayanan prima. Dengan total 629 perjalanan kereta api selama 18 hari, operasional berjalan lancar dengan tingkat ketepatan waktu (on-time performance) mencapai 99 persen.

Manager Humas KAI Daop 4 Semarang, Franoto Wibowo, menjelaskan bahwa keberhasilan ini tidak terlepas dari kerja sama antara berbagai pihak, termasuk DJKA Kemenhub, TNI, Polri, BMKG, dan komunitas Railfans.

"Hal ini memberikan motivasi bagi KAI untuk senantiasa memberikan pelayanan yang prima kepada seluruh masyarakat,” kata Franoto.

Sebanyak 629 perjalanan tersebut terdiri dari kereta api jarak jauh, kereta lokal, dan kereta tambahan yang dioperasikan untuk mengantisipasi lonjakan penumpang. Puncak keberangkatan tertinggi tercatat pada Minggu, 29 Desember 2024, dengan jumlah 28.618 penumpang.

Selain tingkat ketepatan waktu yang tinggi, fasilitas stasiun dan kereta api juga ditingkatkan untuk memberikan kenyamanan maksimal bagi para penumpang. Fasilitas teknologi seperti aplikasi KAI Access juga menjadi andalan penumpang selama Nataru. Melalui aplikasi ini, penumpang dapat memesan tiket secara online, mengecek jadwal keberangkatan, hingga melakukan perubahan jadwal perjalanan dengan mudah.

Dalam masa angkutan Nataru kali ini, KAI Daop 4 juga menggencarkan edukasi keselamatan di perlintasan kereta api. Hal ini dilakukan untuk mengurangi risiko kecelakaan di jalur kereta api selama periode libur panjang.

Topik Menarik