Junaidah Santi Bersinar, Pertamina Enduro Sapu Bersih Electric PLN
GRESIK, iNewsGresik.id - Jakarta Pertamina Enduro tampil gemilang dalam lanjutan kompetisi PLN Mobile Proliga 2025 di GOR Tridharma Gresik, Sabtu (11/1/2025). Tim asuhan Bulent Karslioglu ini sukses mengalahkan Jakarta Electric PLN dengan skor telak 3-0 (25-18, 25-17, 25-15). Kemenangan ini tak lepas dari performa luar biasa Junaidah Santi, yang menjadi motor serangan Pertamina Enduro.
Sejak set pertama, Junaidah langsung menunjukkan dominasinya. Spike kerasnya berhasil membawa Pertamina Enduro memimpin di awal pertandingan. Meskipun Electric PLN mencoba mengejar lewat aksi Valentina Diouf dan Ersandrina Devega, monster block dari Junaidah Santi memastikan timnya mengunci set pertama dengan skor 25-18.
Di set kedua, Electric PLN sempat bangkit dan memimpin 8-5. Namun, kejelian setter Pertamina Enduro, Tisya Amallya, dalam mengatur serangan berhasil membalikkan keadaan. Kombinasi spike dari Junaidah Santi dan Staunton membuat Electric PLN kewalahan. Pertamina Enduro pun menutup set kedua dengan kemenangan 25-17.
Masuk ke set ketiga, Electric PLN kembali mencoba memberikan perlawanan. Meski sempat unggul tipis di awal, mereka tak mampu menahan serangan bertubi-tubi dari Junaidah dan kawan-kawan. Dominasi Pertamina Enduro semakin terlihat saat mereka meninggalkan Electric PLN dengan skor 20-14, sebelum akhirnya menutup laga dengan kemenangan 25-15.
Pelatih Electric PLN, Chamman Dokmai, mengakui kekalahan timnya kali ini. Ia menyebut secara statistik permainan Electric PLN cukup bagus, namun emosi para pemain menjadi kendala utama. "Receive dan block cukup baik, tetapi emosi pemain tidak bisa dijaga. Kami juga perlu evaluasi lebih lanjut pada posisi setter," ujarnya usai pertandingan.
Sementara itu, pelatih Pertamina Enduro, Bulent Karslioglu, memuji performa anak asuhnya. "Hari ini permainan kami sangat baik. Junaidah Santi dan tim benar-benar bermain sesuai strategi. Kami yakin performa kami akan terus meningkat ke depannya," ungkapnya.
Dengan kemenangan ini, Pertamina Enduro semakin percaya diri untuk melanjutkan tren positif di kompetisi PLN Mobile Proliga 2025. Junaidah Santi, yang menjadi bintang lapangan, sekali lagi membuktikan bahwa dirinya adalah salah satu pemain kunci di tim ini.