Sambangi Karanganyar, Ahmad Luthfi Janji Bareng Taj Yasin Bangun Jawa Tengah
KARANGANYAR, iNewskaranganyar. id - Ahmad Luthfi calon Gubernur Jawa Tengah Komjen Pol Ahmad Luthfi menyambangi kader Partai Gerindra di Karanganyar.
Di hadapan kader Gerindra, Ahmad Luthfi mengaku banyak menerima keluhan dari masyarakat.
Seperti adanya fluktuasi harga (pangan), keluhan petani, nelayan, UMKM yang semuanya sudah ditampung.
Namun, Ahmad Luthfi berjanji, bersama Taj Yasin siap membangun Jawa Tengah.
"Saya turun ke bawah, saya mendengar, saya melihat itu nanti sebagai bahan saya untuk visi kita Ngopeni Jawa Tengah,"ujar Ahmad Luthfi, Minggu (29/9/2024) malam.
Ditegaskan juga oleh Ahmad Luthfi dalam berkontestasi, pada prinsipnya semua ingin menang.
Namun dengan langkah dan cara yang sesuai dengan norma dan kaidah dalam berdemokrasi. Tidak saling menghujat dan menjelekkan satu dan lainnya.
"Karena pada dasarnya demokrasi adalah perbedaan (pilihan). Dan perbedaan itu sebuah rahmat. Apalagi masyarakat sekarang sudah pinter, artinya masyarakat sudah tahu bahwa pesta (demokrasi) itu harus meriah tapi tidak melanggar hukum,"jelasnya.
Kehadiran Ahmad Lutfi disambut struktural partai Gerindra Karanganyar dan calon Wakil Bupati Karanganyar dari Gerindra Adhe Eliana.
Dalam kesempatan itu pun, Ahmad Luthfi mengatakan bila dalam Pilkada Jateng, dirinya telah mendapatkan dukungan penuh empat presiden.
Keempat Presiden itu yakni yang telah Presiden Partai Buruh Said Iqbal, Presiden Partai Keadilan Sejahtera Ahmad Syaikhu, Presiden SBY dan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
"Nanti, setelah 20 Oktober 2024 pak Prabowo resmi dilantik menjadi Presiden RI, maka beliau mendukung saya. Jadi ada 5 Presiden yang mendukung saya di Pilkada ini, " ujar Luthfi disambut meriah dan yel yel dari kader Gerindra.
Suasana pertemuan antara Ahmad Luthfi dan ribuan kader partau besutan Prabowo Subianto itu begitu hidup. Ahmad Luthfi menyapa seluruh kader partai Gerindra yang hadir, baik didalam gedung mapun diluar gedung.
Mayor Marinir Helilintar Setiojoyo Laksono Sukses Menjadi Komandan Upacara HUT Ke-79 di Sorong
Ketua DPC Partai Gerindra yang juga calon wakil bupati Karanganyar sampaikan agar seluruh kader Gerindra Karanganyar mengawal pasangan calon Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi dan Taj Yasin termasuk memenangkan paslon Bupati dan Wakil Bupati Karanganyar Rober Christanto-Adhe Eliana.
"Terima kasih sebelumnya atas kerja keras bersama kader Gerindra hingga kita punya Presiden (Prabowo) yang sebentar lagi akan dilantik. Kini diintruksikan kembali untuk memenangkan paslon Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi dan Taj Yasin untuk Jawa Tengah. Dan memenangkan paslon Bupati dan Wakil Bupati Karanganyar Rober Christanto-Adhe Eliana di Pilkada Karanganyar," ujar Adhe.
Sementara itu, koordinator pemenangan di Dapil V Karanganyar, Wawan Pramono mengatakan dalam silahturahmi dengan Ahmad Luthfi, jumlah kader yang diundang sebanyak 1500 orang. Namun, jumlah itu membludak. Karena seluruh kader partai lebih intensif bergerak untuk mensosialisasikan kepada masyarakat.
"Kampayekan terus pasangan calon Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi-Taj Yasin juga pasangan calon bupati Karanganyar, Rober Christanto-Adhe Eliana. Kuasai semua untuk kemenangan keduanya," tandas anggota DPRD Karanganyar ini. ***