BREAKING NEWS! Kota Bogor Diguncang Gempa, BPBD Himbau Warga Diminta Tenang Namun Tetap Waspada

BREAKING NEWS! Kota Bogor Diguncang Gempa, BPBD Himbau Warga Diminta Tenang Namun Tetap Waspada

Nasional | bogor.inews.id | Kamis, 10 April 2025 - 16:50
share

BOGOR, iNewsBogor.id - Gempa bumi berkekuatan Magnitudo 4,1 mengguncang Kota Bogor, Jawa Barat, Kamis (10/4/2025), pukul 22.16 WIB. Getaran gempa terasa hingga Depok.

Menurut analisis Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), episenter gempa bumi terletak pada koordinat 6.62 LS dan 106.8 BT, atau tepatnya berlokasi di darat yang berjarak 2 km dari arah Tenggara Kota Bogor. Sementara kedalaman gempa 5 km.

"Melihat lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi dangkal akibat aktivitas sesar aktif," kata Kepala BBMKG Wilayah II Tangerang Hartanto dalam keterangannya.

Tak lama BPBD Kota Bogor mengeluarkan rilis resmi berupa himbauan agar warga Kota Bogor, tetap tenang namun waspada.

 

“Pemerintah Kota Bogor mengimbau warga untuk meningkatkan kesiapsiagaan menyusul adanya peningkatan aktivitas Gunung Salak dan Gunung Gede. Walaupun sudah lama tenang, kedua gunung tersebut adalah gunung api aktif yang secara alami bisa mengalami reaktivasi,” demikian bunyi rilis dikeluarkan BPBD Kota Bogor, Kamis (10/5/2025) malam.

Selanjutnya BPBD Kota Bogor meminta masyarakat agar:

  1. Tetap tenang dan ikuti info resmi dari PVMBG & BPBD.
  2. Aktifkan kembali Kelurahan Tangguh Bencana (KELTANA) di wilayah masing-masing.
  3. Siapkan Tas Siaga di rumah berisi dokumen penting, obat-obatan, makanan ringan, air, senter, dan kebutuhan darurat lainnya.
  4. Hindari menyebarkan hoaks dan pastikan informasi berasal dari sumber terpercaya.
  5. Dihimbau untuk mengunduh aplikasi Inarisk Personal.

“Kita tidak bisa menghindari bencana, tapi kita bisa siap menghadapinya bersama. Kesiapsiagaan adalah bentuk cinta pada keluarga dan kota kita tercinta,” demikian kalimat penutup rilis dari BPBD Kota Bogor.

Hingga berita ini diturunkan, belum dirasakan adanya gempa susulan. Demikian pula tidak ada informasi adanya korban juga terkait kerusakan yang terjadi pasca gempa.

Topik Menarik