7 Hewan Unik yang Memiliki Kebiasaan Tidur Sambil Berdiri
JAKARTA – Ini dia 7 hewan yang memiliki kebiasaan unik tidur sambil berdiri! Simak beritanya. Berbeda dengan manusia yang memerlukan tempat tidur untuk berbaring dan beristirahat, terdapat beberapa hewan yang memiliki kebiasaan unik dengan tidur sambil berdiri. Bukan dikarenakan tidak memiliki tempat untuk beristirahat, melainkan hal itu diperlukan untuk keberlangsungan hidup mereka.
Selain untuk beristirahat tanpa pingsan di bawah berat badan mereka sendiri, kebiasaan tersebut juga dilakukan agar tetap waspada terhadap pemangsa, Mungkin bagi manusia merasa bahwa tidur tegak tampak tidak nyaman atau bahkan tidak mungkin, akan tetapi bagi beberapa hewan, kebiasaan itu tertanam dalam biologi mereka.
Terdapat beberapa jenis hewan yang diciptakan untuk memiliki sendi yang dimodifikasi dengan baik dan mekanisme penguncian di kaki mereka yang membuat mereka tetap tidur tegak tanpa menggunakan banyak energi. Berikut 7 hewan yang memiliki kebiasaan unik tidur sambil berdiri.
1. Gajah
Gajah memiliki kebiasaan unik, mereka sering kali tidur dalam waktu singkat, hal ini dikarenakan ukurannya yang besar. Jika berbaring terlalu lama, maka akan menyebabkan tekanan pada organ dan anggota tubuh mereka.
Jadi, tidur siang singkat sambil berdiri itu merupakan cara gajah untuk mengisi energi tanpa lengah. Akan tetapi, bukan berarti gajah tidak bisa berbaring, kadang kala mereka tidur berbaring untuk beristirahat dengan nyenyak selama beberapa jam dalam sehari.
Kebiasaan tidur sambil berdiri ini merupakan cara mereka menyelesaikan diri dengan lingkungan dan ukuran tubuhnya yang raksasa.
2. Jerapah
Jerapah memiliki waktu tidur dengan rata-rata 30 menit hingga beberapa jam per hari, ini membuat jerapah menjadi salah satu hewan dengan waktu tidur paling ringan. Mereka sering kali tertidur sambil berdiri untuk waspada terhadap pemangsa.
Karena kaki dan tubuhnya yang tinggi akan membuat proses berbaring hingga berdiri menjadi lama. Untuk tidur nyenyak, jerapah kadang kala berbaring dan melengkungkan leher mereka ke belakang.
3. Jalak dan Merpati
Banyak spesies burung, termasuk burung jalak dan merpati yang memiliki kebiasaan tidur sambil berdiri tegak di dahan pohon. Hal ini, dikarenakan jalak dan merpati memiliki mekanisme tendon pengunci yang secara otomatis akan mengunci ketika mendarat.
Jadi, mereka bisa mencengkram kuat tanpa takut meskipun sedang tertidur. Meskipun mereka mungkin sesekali pindah tumpuan dari satu kaki ke kaki lainnya atau mengembangkan bulunya agar tetap hangat, kemampuan mereka tidur sambil berdiri ini membuat mereka aman dari pemangsa yang ada di tanah.
4. Flamingo
Flamingo juga menjadi salah satu hewan yang mampu tidur sambil berdiri dengan menggunakan satu kaki untuk menjaga keseimbangannya. Hal ini dikarenakan, anatomi kaki mereka memiliki sendi pengunci khusus, yang membuat mereka bisa tetap berdiri tegak tanpa memerlukan banyak tenaga otot.
Flamingo sering tidur dengan cara ini untuk menghemat panas tubuh dan tetap aman di perairan dangkal yang tidak memungkinkan mereka untuk berbaring. Dengan begini, dapat membuat mereka agar tetap sadar dengan keadaan sekitar sembari beristirahat.
5. Zebra
4 Artis Indonesia Mualaf saat Ramadan 2025, Celine Evangelista Tergerak Hatinya Pelajari Islam
Sama seperti kuda, Zebra juga bisa tidur sambil berdiri karena mereka memiliki mekanisme penguncian kaki yang serupa untuk menjaga keseimbangan. Mengingat kehidupan mereka di sabana Afrika yang penuh dengan predator seperti singa, membuat zebra tidak bisa berlama-lama dengan posisi rentan.
Mereka sering kali tidur secara berkelompok agar lebih aman, posisi tidur tegak ini juga memudahkan mereka untuk kabur jika ada bahaya mendekat. Sesekali, zebra juga tidur berbaring untuk beristirahat dengan pulas, tetapi tidur sambil berdiri menjadi pilihan utama mereka demi keamanan dan kenyamanan.
6. Sapi
Sapi sering kali tidur sambil berdiri, terutama ketika sedang di padang rumput terbuka yang membuat mereka tetap waspada. Sama seperti kuda, mereka memiliki mekanisme penguncian kaki yang membantu mereka untuk beristirahat dengan nyaman.
Namun, jika ingin beristirahat lebih dalam, sapi sesekali berbaring dengan kelompoknya untuk menjaga mereka dari bahaya. Tidur siang sambil berdiri ini biasanya hanya tidur ringan saja guna menjaga mereka tetap siaga sambil menghemat energi sepanjang hari.
7. Kuda
Kuda terkenal dengan kemampuannya tidur sambil berdiri, hal ini karena mereka memiliki sistem tendon dan ligamen yang unik. Sistem ini memungkinkan mereka untuk mengunci kaki mereka di tempatnya, sehingga mereka dapat beristirahat tanpa jatuh.
Badan mereka yang cukup besar membuatnya kesulitan untuk berdiri ketika berbaring, maka dari itu tidur sambil berdiri merupakan pilihan bagi mereka untuk menjaga mereka dari bahaya.