Terungkap, Inara Rusli Sempat Cegah Insanul Fahmi Ceraikan Mawa
JAKARTA - Inara Rusli rupanya pernah mencegah Insanul Fahmi untuk menceraikan Wardatina Mawa setelah konflik rumah tangganya diketahui publik.
Menurut Inara, masing-masing pihak juga sudah menjalani mediasi untuk menyelesaikan masalah secara kekeluargaan. Namun, setelah viral, ia makin kesulitan dalam mencari celah berdamai dengan Mawa.
"Sedari awal, sedari kasus ini mencuat ke publik juga, dari keadaan mereka masih konflik ya, konflik rumah tangga bahwa Insan sudah menjatuhkan talak dua, saya sudah meminta Insan untuk perbaiki," ucap Inara Rusli di Bareskrim Mabes Polri, Jakarta Selatan belum lama ini.
Meski tak kenal secara personal, Inara bahkan menilai Inasnul belum memiliki alasan yang kuat untuk menceraikan Mawa.
"Perbaiki rumah tangganya. Karena saat itu saya melihat walaupun saya belum mengenal secara langsung ya pribadi saudari M, saya melihat tidak ada udzur syar'i untuk diceraikan gitu," katanya.
"Makanya saya melihat selama itu tidak ada udzur syar'i, ya alangkah baiknya untuk diperbaiki rumah tangganya. Saya mendorong saudara Insan untuk melanjutkan hubungan rumah tangganya," tambah Inara Rusli.
Permintaan Inara rupanya menjadi penyebab Insanul hingga kini belum melayangkan permohonan cerai terhadap Mawa.
Soal niat berpoligami, Inara mengatakan bahwa sang suami sudah memberikan dua pilihan kepada Mawa. Dengan begitu, Inara menyayangkan apabila masalah rumah tangga tersebut terlalu berlarut-larut.
"Kan memang sebelumnya, menurut pengakuan saudara Insan ya, dia sudah memberikan opsi kepada saudari M. Apakah mau melanjutkan dengan opsi poligami seperti sesuai dengan voice note yang beredar di sosial media, atau ya pilih selesai gitu secara baik-baik," pungkasnya.






