Taufik Hidayat Bongkar Target Tinggi Tim Indonesia di Olimpiade 2028: Raih 5 Medali Emas!

Taufik Hidayat Bongkar Target Tinggi Tim Indonesia di Olimpiade 2028: Raih 5 Medali Emas!

Olahraga | inews | Rabu, 23 Oktober 2024 - 19:22
share

JAKARTA, iNews.id- Wakil Menteri Pemuda dan Olahraga (Wamenpora), Taufik Hidayat mengungkapkan target tinggi untuk Kontingen Indonesia di Olimpiade 2028. Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) ingin atlet Indonesia meraih 4 sampai 5 medali emas.

Hal itu diungkapkan Taufik kepada awak media saat meninjau pembangunan Cibubur Elite Sport Center (CYESC) di Cibubur, Jakarta Timur, Selasa, 22 Oktober 2024. Dia menyebut target tersebut sejalan dengan arahan dari Presiden Indonesia, Prabowo Subianto.

"Nanti ke depannya kami persiapkan bahwa kami jangka panjangnya itu sesuai arahan Bapak Presiden juga bahwa target kita melebihi 2 medali emas di 2028 itu," kata Taufik.

"Di Kementerian itu target 4 sampai 5 medali emas. Kami juga harus lihat realistis juga kan. Kami harus benar-benar persiapin untuk jangka panjangnya," tambahnya.

Taufik baru menjabat sebagai Wamenpora untuk menemani Dito Ariotedjo yang kembali ditunjuk sebagai Menpora. Mereka berdua berkolaborasi dalam Kabinet Merah-Putih 2024-2029.

Taufik menjelaskan target tersebut dapat tercapai jika pemerintah serius dalam melakukan pembinaan atlet serta meningkatkan kualitas fasilitas pendukung. Oleh karena itu, Taufik mengaku senang dengan hadirnya Cibubur Youth Elite Sport Center (CYESC) sebagai salah satu sarana penunjang penting dalam meningkatkan pembinaan dan pengembangan atlet menuju target prestasi di Olimpiade 2028.

"Ditunjang lagi dengan sekarang fasilitas-fasilitas yang ada harus mumpuni. Jadi kita juga harus pacu atletnya juga. Jadi ini pacuan untuk menyampaikan ke atlet-atlet lebih berprestasi lagi," jelas peraih medali emas Olimpiade Athena 2004 itu.

CYESC ditargetkan bisa rampung pada akhir tahun ini. Terdapat sembilan cabor yang memiliki fasilitas di proyek pemusatan latihan tersebut yakni gimnastik, angkat besi, bela diri, renang, panahan, bulutangkis, panjat tebing dan sepakbola.

Topik Menarik