Infografis 2 Kekuatan Utama Bahrain yang Harus Diwaspadai Timnas Indonesia
Olahraga | inews | Jum'at, 27 Desember 2024 - 16:26
AL-ARDIYA, iNews.id - Ada dua aspek utama dari permainan Bahrain yang perlu diantisipasi oleh Timnas Indonesia. Informasi ini diungkapkan oleh bintang Irak, Aymen Hussein.
Aymen Hussein menjelaskan bahwa kekuatan utama Bahrain terletak pada pola permainan mereka. Menurutnya, tim yang dikenal sebagai The Reds itu memiliki kemampuan bertahan dan menyerang yang sama baiknya.
"Kami tidak bisa mendapatkan peluang untuk mencetak gol melawan tim nasional Bahrain, yang terorganisir dalam pertahanan dan serangan apa pun. Kami tidak beruntung dan kami berharap bisa menebusnya di pertandingan berikutnya," ungkap Aymen dilansir Win Win, Jumat (27/12/2024).