Usai Tinggalkan Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Naik Jabatan di KFA

Usai Tinggalkan Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Naik Jabatan di KFA

Olahraga | mojokerto.inews.id | Rabu, 9 April 2025 - 13:24
share

SEOUL, iNewsMojokerto.id – Kabar menarik datang dari dunia sepak bola Asia. Mantan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, kini resmi menjabat sebagai Wakil Presiden Federasi Sepak Bola Korea Selatan (KFA). Ia akan berbagi peran strategis tersebut bersama mantan pelatih Timnas Vietnam, Park Hang-seo.

Pengangkatan keduanya diumumkan secara resmi oleh KFA melalui pembentukan komite eksekutif ke-55 yang baru saja dirilis ke publik.

“Kami telah menyelesaikan pembentukan komite eksekutif ke-55. Komite ini terdiri dari 27 orang, termasuk wakil ketua, ketua divisi, dan anggota dewan. Kami telah beralih kembali ke sistem dengan direktur eksekutif yang berasal dari lapangan sepak bola, tulis media Korea Selatan, SBS News, Rabu (9/4/2025).

"Untuk mendukung tim nasional dan mempromosikan pekerjaan yang sama secara eksternal, mantan pelatih tim nasional Vietnam Park Hang-seo dan mantan pelatih tim nasional Indonesia Shin Tae-yong juga menduduki jabatan wakil presiden," lanjut laporan tersebut.

Shin Tae-yong sendiri sudah tidak lagi menangani Timnas Indonesia sejak diberhentikan oleh PSSI pada 6 Januari lalu. Keputusan itu diambil di tengah perjuangan Tim Garuda menembus putaran final Piala Dunia 2026, yang membuat pemecatannya sempat menuai sorotan.

 

Sejak saat itu, Shin belum melatih tim mana pun, hingga akhirnya menerima kepercayaan baru dari negaranya untuk terlibat langsung dalam arah kebijakan sepak bola nasional Korea Selatan, termasuk misi besar menuju Piala Dunia 2026.

Saat ini, Timnas Korea Selatan tampil impresif dengan menduduki puncak klasemen Grup B. Mereka telah mengoleksi 16 poin hasil dari empat kemenangan dan empat hasil imbang.

Di laga-laga mendatang, tim asuhan pelatih Juergen Klinsmann akan menghadapi Irak pada 5 Juni, kemudian dilanjutkan melawan Kuwait pada 10 Juni, dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Topik Menarik