Kandas di Semifinal Malaysia Open 2026, Jonatan Christie Bersyukur Tidak Cedera
KUALA LUMPUR – Jonatan Christie harus mengakhiri perjalanan di semifinal Malaysia Open 2026 Super 1000. Kendati begitu, ia mengaku bersyukur tidak mengakhiri laga dengan cedera.
Bermain di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Sabtu 10 Januari 2026, Jonatan kalah 16-21 dan 16-21 dari Kunlavut Vitidsarn. Ia pun harus merelakan tiket ke babak final.
1. Tidak Mudah
Jonatan mengakui memang tidak mudah untuk menaklukan Vitidsarn meski sudah bekerja keras dalam laga itu. Ia tidak kecewa gagal lolos ke final karena banyak memetik pelajaran berharga.
"Pertama, bersyukur dulu, Puji Tuhan tidak ada cedera dan segala macam. Saya harus akui, hari ini Kunlavut bermain lebih sabar, dia lebih tenang juga," kata Jonatan, dikutip Minggu (11/1/2026).
"Beberapa kali tadi, seperti reli-reli panjang, saya sudah bisa memenangkan poin,” sambung pemain yang akrab disapa Jojo itu.
“Tapi ketika poin berikutnya, saya masih gampang untuk memberikan poin ke dia dengan sangat cepat. Itu yang cukup jelas dan jadi PR untuk saya," tukas pria berusia 28 tahun tersebut.
2. Capaian Positif
Jonatan mengatakan babak semifinal sudah menjadi sebuah capaian positif buatnya di awal 2026. Jadi, ia akan lebih bersemangat lebih baik lagi dalam ajang lainnya selanjutnya.
"Secara keseluruhan, sejauh ini cukup baik. Saya tahu di mana kesalahannya, saya tahu di mana saya salah bermain dan how to play-nya seperti apa," urai Jonatan.
"Jadi sampai ke semifinal cukup oke, ini salah satu boost power, boost motivasi juga, boost percaya diri juga,” sambung tunggal putra non-Pelatnas PBSI itu.
“Dan yang pasti, semoga setelah ini saya bisa bermain jauh lebih baik lagi. Dan PR-PR yang memang perlu dikerjakan, mudah-mudahan bisa cepat teratasi," tandas Jonatan.










