Gempar Pemudik Meninggal di Dalam Bus, Diduga Korban Kelelahan

Gempar Pemudik Meninggal di Dalam Bus, Diduga Korban Kelelahan

Otomotif | inews | Selasa, 8 April 2025 - 02:28
share

DHARMASRAYA, iNews.id - Seorang penumpang bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) jurusan Jakarta-Medan ditemukan meninggal dunia di dalam bus PO ALS. Diduga korban kelelahan saat mudik ke kampung halamannya di Medan, Sumatera Utara.

Kejadian ini membuat penumpang bus ALS jurusan Jakarta-Medan gempar. Korban, Subari (51) ditemukan tidak bernyawa saat bus berhenti di Pos Pengamanan (Pospam) Idul Fitri, Sungai Kambut, Dharmasraya, Sumatera Barat. Saat itu, korban tiba-tiba terjatuh ke samping kursi tempat duduknya.

Mendapat laporan, petugas kepolisian dari Polsek Pulau Punjung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) di dalam bus. Jenazah korban selanjutnya dievakuasi ke Rumah Sakit Umum Daerah Sungai Dareh.

"Adanya penumpang (korban) bus ALS yang berada di dalam bus tujuan dari Jakarta menuju ke Medan. Di mana untuk (korban) bus tersebut pertama diberitahukan adalah personel yang ada di Pos Pengamanan, Pos Silagung, Polsek Pulau Punjung Polres Dharmasraya," ujar Kapolsek Pulau Punjung, Iptu Azamu Suhari.

"Kita lakukan pada saat ini, untuk mayat sudah kita amankan di RSUD Sungai Dareh, tepatnya di RSUD daerah dan kemudian kita menghubungi pihak keluarga melalui perwakilan dari pihak manajemen perusahaan bus," katanya.

Dugaan sementara korban mengalami kelelahan selama perjalanan mudik dari Jakarta menuju Medan.

Adapun jarak tempuh PO Bus ALS dari Jakarta ke Medan sekitar 1.899 kilometer. Dalam kondisi normal perjalanan bus ini memakan waktu sekitar 1 hari 13 jam atau 37 jam. 

Perjalanan PO ALS

PO ALS didirikan tujuh saudagar bersaudara yang diiniasi H Sati Lubis di Kotanopan, Mandailing Natal, Sumatera Utara. Berawal dari truk untuk mengangkut hasil bumi, mereka duduk bersama membangun usaha perusahaan angkutan penumpang. 

Pada 29 September 1966, PO ALS resmi berdiri dan kini menjadi perusahaan otobus terbesar di Sumatera sekaligus menjadi salah satu yang tertua di Indonesia.

PO ALS juga terkenal sebagai bus dengan barang bawaan paling banyak di atasnya dan memiliki trayek terjauh di Indonesia. Trayek terjauh ALS menempuh rute Medan, Sumatera Utara hingga Jember, Jawa Timur.

Pada masa awal berdiri, ALS memulai kiprahnya dengan membuka trayek dari Kotanopan ke Medan menggunakan bus Chevrolet C50. Seiring perkembangan bisnis, ALS memindahkan markasnya ke Medan hingga sekarang.

ALS pun membuka banyak rute baru dan menjadi salah satu pelopor transportasi penghubung antar kota di Sumatera, meliputi Pekanbaru, Banda Aceh, Bengkulu, Jambi, Palembang, Padang dan Lampung.

ALS awalnya hanya beroperasi di Sumatera, paling jauh ke Bakauheni. Sebab, jika ke Jawa kapal yang ada belum memadai mengangkut kendaraan besar.

Memasuki 1980-an, seiring tersedianya kapal feri berukuran besar, ALS mulai menapakkan rodanya di Tanah Jawa. Trayek yang dibuka mencakup Jakarta, Bandung, Yogyakarta, Semarang, hingga Surabaya.

Saat ini, trayek terjauh dari perusahaan otobus ALS adalah dari Medan menuju Jember. Ini menempuh jarak perjalanan nyaris 3.000 km atau sekitar 2.920 km. Perjalanannya memakan waktu hingga satu minggu untuk sampai ke kota tujuan.

Jarak tempuh yang jauh dan waktu tidak sebentar membuat kru bersama penumpang bersama setiap saat. Dari sinilah banyak  penumpang yang mengenali para kru bus ALS hingga muncul ungkapan naik sebagai penumpang, turun sebagai saudara.

Topik Menarik