Turis Perancis Berusia 15 Tahun Hilang saat Mendaki Gunung Batakaru Bali

Turis Perancis Berusia 15 Tahun Hilang saat Mendaki Gunung Batakaru Bali

Terkini | okezone | Senin, 2 September 2024 - 05:15
share

TABANAN – Dua turis asal Perancis terperosok dan hilang saat mendaki Gunung Batukaru, Kabupaten Tabanan, Bali. Seorang di antaranya bernama Stein berhasil menyelamatkan diri, tapi korban satu lagi yang masih berumur 15 tahun masih dicari jasadnya.

Pencarian dilakukan oleh Tim SAR gabungan sudah berlangsung selama tujuh hari, namun belum juga ditemukan. Pencarian kini ditambah tiga hari ke depan.

Tim SAR dari Basarnas, Polsek Pupuan, BPBD Ttabanan, Koramil Pupuan, relawan serta masyarakat setempat masih terus mencari korban di segala titik area gunung hingga bagian barat Desa Pujungan, Tabanan.

Kejadian nahas tersebut bermula saat korban bersama tiga orang bergerak dari Pura Malen Pujungan Tabanan, pada Minggu 25 Agustus 2024 pagi untuk mendaki Gunung Batukaru.

Setelah melintas jalur medan yang cukup licin dan basah, rombongan tersebut mengalami kecelakaan pada lintasan jalan pendakian.

Dua warga negara asing itu terperosok jatuh dari jalur jalan pendakian. Namun, seorang di antaranya bernama Stein (15) berhasil menyelamatkan diri dengan menyusuri aliran sungai hingga tiba di Desa Blimbing, Tabanan. Saat kejadian, posisi korban berada di ketinggian 1.600 MDPL. 

Sementara pencarian yang dilakukan selama tujuh hari belum ada tanda-tanda penemuan korban.

Topik Menarik