Polda Jateng: Jenazah Kapolres Boyolali AKBP Muhammad Yoga Buana akan Dimakamkan di Depok
SEMARANG, iNewsSragen.id - Jenazah Kapolres Boyolali AKBP M Yoga Buana Dipta Ilapi akan dimakamkan di Depok, Jawa Barat. AKBP M Yoga meninggal dunia dalam perawatan di Rumah Sakit (RS) Tlogorejo, Kota Semarang, Minggu (6/10/2024) malam, usai kecelakaan maut di Tol Batang-Semarang.
“Meninggal (sekira) pukul 20.00 WIB, (jenazah) akan dimakamkan di Depok. Malam ini jenazah akan diberangkatkan ke Jakarta,” kata Kabid Humas Polda Jateng Kombes Pol Artanto.
AKBP M Yoga dikenal sebagai sosok yang dedikatif dan berpengalaman, alumni Akpol 2003 yang telah memberikan banyak kontribusi selama bertugas. Rencananya, jenazahnya akan dimakamkan di Depok, Jawa Barat, dan saat ini sedang dalam perjalanan menuju Jakarta.
Kecelakaan yang terjadi di Tol Batang-Semarang tersebut, di mana mobil yang ditumpanginya menabrak truk trailer, menjadi pengingat akan bahaya di jalan raya.
Sebelumnya, mobil Toyota Fortuner yang ditumpangi Kapolres Boyolali menghantam truk trailer bermuatan tiang listrik dari arah belakang di Tol Batang-Semarang, Selasa (1/10/2024) dini hari. Lokasi kejadian tepatnya di KM 346 + 800 jalur B ikut wilayah Desa Kandeman, Kecamatan Kandeman, Kabupaten Batang.
Truk trailer yang ditabrak dari belakang adalah Hino nopol H 9806 BV dikemudikan Budi Prastiko (40) warga Kebondalem, Kabupaten Semarang.
Kapolres Boyolali AKBP Muhammad Yoga meninggal dunia setelah dirawat usai kecelakaan maut di Tol Batang, Minggu (6/10/2024).