Kisah Rencana Kevin Diks ke Jakarta yang Dibocorkan Pelukis asal Indonesia
KISAH rencana Kevin Diks ke Jakarta yang dibocorkan pelukis asal Indonesia akan diulas Okezone. Pelukis asal Indonesia, Zulham Subari, mengirim hasil lukisannya ke Direct Message (DM) pemain berdarah Indonesia, Kevin Diks.
Zulham Subari melukis Kevin Diks sebagai hadiah ulang tahun pesepakbola yang baru saja menginjak usia 28 tahun tersebut. Dalam obrolan via DM yang di-share Zulham Subari, Kevin Diks mengaku akan ke Jakarta dalam waktu dekat.
(Isi percakapan Kevin Diks dengan Zulham Subari. (Foto: Instagram/@zulham.subari)
Awalnya, Kevin Diks meminta Zulham mengirim hasil lukisannya itu ke Denmark. Namun, berhubung dirinya kemungkinan datang ke Jakarta dalam waktu dekat, Kevin Diks ingin menemui Zulham langsung.
“Saya harap segera berada di Jakarta, jadi Anda tidak perlu mengirimkannya (hasil lukisannya)," kata Kevin Diks dalam percakapannya dengan Zulham Subari dan dibagikan via akun Instagram @zulham.subari.
Polsek Bukit Kapur Lakukan Giat Sambang Tokoh, Demi Turut Serta Peran Aktif Masyarakat Jaga Situasi
Pernyataan Kevin Diks di atas apakah pertanda eks pemain Feyenoord Rotterdam itu segera menjalani proses naturalisasi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI)? Baru-baru ini kepada media asal Denmark, Bold, Kevin Diks mengaku sang agen sudah dihubungi PSSI.
Dalam wawancara tersebut, Kevin Diks juga mengaku sang kakek akan bangga jika dirinya memilih membela Timnas Indonesia. Jika Kevin Diks diperkenalkan Ketua Umum PSSI Erick Thohir bulan ini, pemain yang dapat bermain sebagai fullback/wing back dan bek tengah ini berpotensi sudah bisa membela Timnas Indonesia bulan depan.