Mahfud MD Komentari Disertasi Hasto Kristiyanto: Ini Doktor yang Benar 

Mahfud MD Komentari Disertasi Hasto Kristiyanto: Ini Doktor yang Benar 

Terkini | inews | Jum'at, 18 Oktober 2024 - 19:59
share

DEPOK, iNews.id - Mantan Menko Polhukam Mahfud MD mengapresiasi disertasi doktoral Sekjen PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto. Disertasi itu disebut layak untuk memberikan predikat doktor kepada Hasto.

Hasto diketahui baru saja menjalani sidang doktoral program Studi Kajian Stratejik dan Global (SKSG) Universitas Indonesia, Jumat (18/10/2024).

Menurutnya, dengan menggabungkan metodelogi kualitatif dan kuantitatif itu menjadi menarik dan bagus disertasi yang dibuat Hasto. Ia pun menyinggung soal Hasto merupakan doktor yang benar.

"Disertasi Pak Hasto dari segi akademik bagus, sangat menarik isinya pesan pesan penting bagi pembangunan bangsa. Tapi metodeloginya ini asik ini kan ilmu sosial yang biasanya kualitatif, tapi tadi dihitung dengan cara kuantitatif itu bagus," kata Mahfud MD di Balai Sidang UI, Depok.

"Jadi ini doktor yang benar," ujarnya.

Sidang doktoral Hasto disaksikan langsung oleh Presiden ke-5 RI sekaligus Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri.

"Maka berdasarkan semua itu tim penguji memutuskan untuk mengangkat saudara Hasto Kristiyanto dalam program studi kajian stratejik dan global dengan yudisium cum laude. IPK 3,93," kata Ketua Sidang, Athor Subroto, Ph.D.

Adapun bertindak sebagai Promotor Prof Dr. Satya Arinanto, Ko-Promotor Prof Dr A Hanief Saha Ghofur dan Dr Margaretha Hanita.

Lalu, Penguji Prof Dr Gumilar Rusliwa Somantri, Prof Dr Bambang Shergi, Prof Dr Sulistyowati Soewarno dan Prof Ludger Helms.

Topik Menarik