Melihat Dekat Suasana Rumah Jokowi Jelang Kembali Ditempati Setelah 10 Tahun di Tinggal
SOLO, iNewskaranganyar.id - Presiden RI ke 7 Joko Widodo akhirnya tiba di kediaman pribadinya di Sumber, Banjarsari, Solo sekira pukul 19.33 WIB.
Pesawat milik TNI Angkatan Udara yang membawa Jokowi dan Iriana mendarat di Pangkalan Udara Adi Soemarmo sekira pukul 16.05 WIB.
Banyaknya massa yang menyambut Jokowi pulang ke Solo setelah purna tugas membutuhkan iring iringan kendaraan yang membawa Jokowi dan Iriana berjalan lambat.
Sepanjang perjalanan menuju kediamannya di Sumber, Jokowi terus melambaikan tangan kearah warga yang mengelu-elukan kedatangan Jokowi.
Saat iring-iringan kendaraan yang membawa Jokowi dan Iriana berjalan lambat karena banyaknya massa yang menyambutnya, kediaman Jokowi di Sumber, Solo, sangat ramai. Ribuan warga berjubel disepanjang gang menuju rumah jokowi.
Di lokasi tersebut terdapat sebuah panggung pentas musik keroncong. Alunan musik yang lembut menghibur warga yang sejak siang telah berdatangan.
Sementara, penjagaan di rumah jokowi kini tampak longgar. Gang menuju rumah jokowi yang sebelumnya dijaga ketat kini tampak longgar.
Kabinet Merah Putih Resmi Diumumkan, Prabowo dan Gibran Tampilkan Formasi Solid untuk Indonesia
Warga dengan mudah keluar masuk hingga depan rumah jokowi. Sementara, rumah jokowi tampak masih tertutup.
Di depan rumah tampak sejumlah paspampres berjaga. Di lokasi itu juga terdapat live musik dengan lagu lagu slow guna menghibur warga.
Pantauan iNewskaranganyar. id, warga mulai berdatangan sekira pukul 10.00 WIB. Bahkan hingga pukul 16.39 WIB, warga yang datang semakin menyemut.
"Sejak dulu pak jokowi itu merakyat. Setelah tidak menjabat, saya yakin tetap tidak berubah," kata Iwan Iswanda warga Sumber, Solo.
Sejak menjabat Walikota Solo, Jokowi merupakan sosok yang suka blusukan dan bertemu langsung dengan masyarakat. Sehingga warga bisa menyampaikan masalahnya langsung kepada walikota. ***