5 Sosok Peraih Adhi Makayasa di Kabinet Merah Putih, Nomor 4 Penumpas Teroris
JAKARTA, iNews.id - Lima lulusan terbaik dari matra TNI dan Polri atau peraih Adhi Makayasa menduduki jabatan di Kabinet Merah Putih. Mereka menjabat menteri, wamen hingga kepala lembaga.
Presiden Prabowo Subianto mengaku bangga peraih Adhi Makayasa masuk Kabinet Merah Putih.
“Di kabinet saya, terdiri juga dari beberapa alumni dan saya bersyukur, saya beruntung saya mendapat alumni yang terbaik yang masuk kabinet saya,” kata Prabowo saat acara Jamuan Santap Malam Kabinet Merah Putih di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah (Jateng), Jumat (25/10/2024).
5 Sosok Peraih Adhi Makayasa di Kabinet Merah Putih:
1. Letjen (Purn) Muhammad Herindra
Herindra menjadi Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) untuk menggantikan Jenderal (Purn) Budi Gunawan. Dia merupakan peraih penghargaan Adhi Makayasa Akademi Militer 1987.
Dia juga sekaligus meraih Tri Sakti Wiratama, penghargaan sebagai lulusan terbaik yang diberikan di akhir pendidikan.
Karier militer Herindra banyak dihabiskan di Korps Baret Merah alias Kopassus. Di pasukan elite TNI tersebut, dia bahkan pernah menduduki jabatan Komandan Satgultor 81, unit paling hebat di Kopassus.
2. Marsekal Madya (Purn) Donny Ermawan Taufanto
Wakil Menteri Pertahanan Donny Ermawan meraih penghargaan Adhi Makayasa sebagai lulusan terbaik Akademi Angkatan Udara (AAU) tahun 1988. Donny mengawali kariernya di Skadron Udara 15.
Penerbang tempur ini pernah menjabat sebagai Komandan Pangkalan Udara Iswahyudi dan menjadi Panglima Komando Operasi Angkatan Udara II.
Dia sempat ditarik oleh Prabowo Subianto untuk menduduki posisi Sekretaris Jenderal Kemhan pada 6 Mei 2020 untuk menggantikan Laksdya TNI Dr. Agus Setiadji yang memasuki masa pensiun.
3. Letkol (Purn) Iftitah Sulaiman
Iftitah Sulaiman menjabat Menteri Transmigrasi di Kabinet Merah Putih. Dia merupakan lulusan terbaik Akademi Militer tahun 1999.
Iftitah dikenal sebagai pakar Kavaleri. Dia pernah bertugas sebagai pasukan penjaga perdamaian di Lebanon pada tahun 2006.
Dia juga melatih puluhan perwira di Australia. Usai pensiun, dia terjun dunia politik menjadi kader Partai Demokrat pada tahun 2019
4. Jenderal (Purn) Tito Karnavian
Tito Karnavian kembali menjabat Menteri Dalam Negeri. Dia merupakan lulusan terbaik Akademi Kepolisian pada tahun 1987.
Kariernya banyak di bidang antiteror atau Densus 88 Polri. Dia memiliki banyak prestasi dalam menangkap buronan dan teroris. Tito pernah menangkap buronan Soewondo dan Hutomo Mandala Putra alias Tommy Soeharto.
Tito pernah menangkap gembong teroris Doktor Azahari di Malang, Jawa Timur pada tahun 2005. Ketika menjabat Kapolda Metro Jaya, Tito berhasil melumpuhkan serangan bom di MH Thamrin, Jakarta Pusat pada 2015.
5. Mayor (Purn) Agus Harimurti Yudhoyono
Agus Harimurti Yudhoyono menjabat Menteri Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan di Kabinet Merah Putih. Dia merupakan lulusan terbaik atau Adhi Makayasa Akmil 2000.
Dia mendapatkan tiga gelar master yakni Master of Science in Strategic Studies tahun 2006, Master in Public Administration tahun 2010, serta Master of Arts in Leadership and Management tahun 2015.
Namun AHY memutuskan untuk mundur dari militer pada tahun 2016. Dia terjun ke dunia politik dengan mencalonkan sebagai Gubernur DKI Jakarta tahun 2017.