Viral Sedan Ringsek Tertimpa Pohon di Tempat Wisata Lembang, Netizen: Bisa Diganti Ngga?
SEBUAH unggahan yang memperlihatkan mobil yang remuk tertimpa pohon di salah satu tempat wisata di Jawa Barat menjadi viral di media sosial. Dalam unggahan di akun Instagram @autonetmagz itu tampak mobil yang diduga sedan Ford Focus berkelir merah kuning ringsek di bawah sebuah batang pohon besar yang rubuh.
Unggahan tersebut menyebutkan bahwa insiden ini terjadi di area parkir Farmhouse Susu Lembang, Bandung pada Minggu, (27/10/2024) pagi. Insiden ini disaksikan secara langsung oleh pemilik akun instagram @hillsatrio dan diunggah oleh akun @autonetmagz.
Beberapa mobil yang berada di area parkiran juga tampaknya rusak akibat tertimpa pohon dengan kerusakan yang berbeda-beda mulai dari kaca pecah hingga bodi yang ringsek.
Belum dapat keterangan mengenai adanya korban jiwa atau tidak. Turut prihatin bagi yang terkena musibah ini dan semoga yang terdampak dapat dilancarkan segala urusannya, demikian caption unggahan tersebut.
Pemilik mobil dengan akun @imamsyafii_ansori membalas unggahan tersebut, mengonfirmaasi bahwa tidak ada korban dalam kejadian tersebut.
Alhamdulillah itu mobil saya, Alhamdulillah gak ada korban, baru 3 menit saya keluar mobil, kata pemilik akun.
Banyak warganet yang bertanya-tanya apakah para pemilik kendaraan bisa mendapatkan ganti rugi atas kerusakan yang dialami mobil mereka. Pasalnya, sejauh ini belum jelas mengenai penyebab dari kejadian ini.
Pengelola harus menjamin keamanan dan kenyamanan pengunjung dong gak serta merta gak bisa di tuntut, kata pengguna o***s.
Semoga dilancarkan rejeki owner-nya. Semoga diganti full mobil sejenis oleh pihak resto karena tanggung jawab resto, ujar pengguna w*****d.