Menkomdigi Ajak Pemuda Ikut Bangun Sektor Digital Nasional
JAKARTA, iNews.id - Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi) Meutya Hafid mengajak anak muda membangun sektor digital. Di Hari Sumpah Pemuda menjadi momentum pelibatan anak muda membangun Indonesia cerdas.
Menkomdigi menegaskan peran penting pemuda dalam pembangunan sektor digital. Dia mengajak generasi muda aktif berkontribusi dan memanfaatkan potensi demi kemajuan bangsa.
Kementian Komunikasi dan Digital juga berkitmen menghadirkan pemerataan akses internet terutama di daerah terdepan, terpencil dan tertinggal. Meutya mengajak seluruh pemangku kepentingan dan civiitas Kementerian menghadapi transformasi digital
"Kita punya semangat mewujudkan semangat Sumpah Pemuda di era digital. Pemerintah mengajak, memanggil pemuda Indonesia untuk berpartisipasi aktif dalam visi Indonesia yang cerdas digital inklusif dan aman. Dengan semangat Sumpah Pemuda kita bisa membawa Indonesia menjadi bangsa yang unggul bangsa yang memimpin di dunia digital," ujarnya.