Pram-Doel Klaim Kemenangan 50,07 Berdasarkan Data C1 KPU: Sudah Tidak Ada Margin of Error Lagi
Calon Gubernur Jakarta nomor urut 3 Pramono Anung menegaskan klaim deklarasi kemenangan 50,07 persen berdasarkan data hasil C1 KPU yang bertanda tangan basah sehingga sudah tidak ada margin of error lagi. Sebab, hasil 50,07 merupakan hitungan riil.
"Jadi kita berdasarkan rekap yang diambil dari KPUD Jakarta. Jadi yang kita sampaikan itu rekap dari KPUD Jakarta dan juga C1 yang kita miliki," kata Pramono kepada wartawan di Cipete Selatan, Cilandak, Jakarta Selatan, Kamis (28/11/2024).
"Sehingga dengan demikian kenapa kemudian kami setelah mendapatkan data 100 baru deklarasi. Jadi ini sudah tidak ada margin of error lagi karena ini adalah real perhitungan yang ada," tambahnya.
Pramono menyebut bahwa data C1 terbuka bisa diakses publik sehingga tidak ada perdebatan lagi soal margin of error. "Kalau semua teman-teman mau melakukan cross-check di website-nya Sirekap KPUD atau KPU ada datanya. Jadi bukan data yang kami miliki tapi data yang juga dimiliki oleh publik secara terbuka. Sehingga tidak ada perdebatan lagi mengenai margin of error. Jadi itu yang kami sampaikan," ungkapnya.
Sebelumnya, Pasangan Calon (Paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta nomor urut 3 Pramono Anung-Rano Karno (Pram-Doel) mendeklarasikan kemenangan Pilgub Jakarta 2024 satu putaran berdasarkan hasil real count C1 internal dengan perolehan suara 50,07 atau memenuhi syarat 50 +1 suara di kediaman Pramono kawasan Cipete Selatan, Cilandak, Jakarta Selatan pada Kamis (28/11/2024) pagi.
"Alhamdulillah hasil real count KPU DKI Jakarta dan perhitungan formulir C1 KWK per pagi ini, Kamis (28/11/2024) telah mencapai 100 TPS di seluruh daerah pemilihan Jakarta dengan menunjukkan hasil nomor 03 yaitu 2.183.577 suara dengan penuh rasa syukur dan rasa terima kasih mendalam kepada seluruh warga Jakarta yang telah menggunakan hak pilih," ujar Pramono.