Dipanggil Bela Timnas Filipina, Kiper Persib Bandung Kevin Ray Mendoza Manfaatkan Libur Dulu di Bali
KIPER Persib Bandung, Kevin Ray Mendoza, mendapat panggilan membela Timnas Filipina. Tetapi, sebelum membela Timnas Filipina, dia manfaatkan libur di Bali, setidaknya selama sepekan.
Persib Bandung sendiri meliburkan skuadnya selama 10 hari tepat setelah melawan Semen Padang. Libur itu diberikan karena kompetisi Liga 1 mengalami jeda seiring FIFA Matchday.
“Sekarang saya pergi ke Bali bersama keluarga saya dan saya akan menikmati waktu libur di sana selama satu pekan,” ungkap Kevin, Rabu (12/3/2025).
1. Jadwal Gabung Timnas Filipina
Setelah itu, lanjutnya, kiper kelahiran Denmark ini berangkat ke Filipina dan bergabung dengan tim nasional. Tepatnya, Kevin Ray Mendoza akan gabung pada pada 17 Maret 2025.
“Dan saya akan berada di sana (Filipina) sampai tanggal 27 (Maret),” tutur Kevin.
“Kami akan bermain di babak kualifikasi Piala Asia melawan Maladewa, hanya satu pertandingan saja,” katanya.
2. Tak Masalah Istirahat Sedikit
Kiper berusia 30 tahun ini tak mempermasalahkan meski waktu istirahatnya lebih sedikit ketimbang pemain Persib lainnya. Kevin Mendoza mengaku sudah terbiasa.
“Saya rasa, saya sudah terbiasa dengan itu. Bagi saya tidak masalah, tidak apa-apa hanya satu pekan (libur) untuk beristirahat dari sepakbola, satu pekan cukup bagi saya,” ucap Kevin.
“Karena saya juga ingin terus bugar dan siap untuk tujuh pertandingan terakhir. Jadi saya harap kami bisa menjadi juara dan itu yang akan kami hadapi, jadi tidak apa-apa,” tegasnya.
Ya, Liga 1 2024-2025 menyisakan tujuh laga. Setelah melawan Semen Padang, Persib Bandung ini akan menghadapi Borneo FC Samarinda. Pertandingan ke-28 Liga 1 2024-2025 itu akan digelar di Stadion Segiri, Samarinda, 11 April 2025.