Begini Skema Rekayasa Lalu Lintas Arus Balik Lebaran Hari Ini
IDXChannel - Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri memprediksi puncak arus balik idulfitri 1446 h/lebaran 2025 akan terjadi pada 5-6 April.
Polisi pun sudah menyiapkan skema rekayasa lalu lintas demi kelancaran pemudik yang kembali ke tempat rantau. Kepala Korlantas Polri, Irjen Agus Suryonugroho menyatakan, rekayasa lalu lintas akan dimulai dengan contraflow yang kemudian disusul dengan one way lokal.
Jika lonjakan terus terjadi pada 5 April, maka akan one way lokal akan diperpanjang dari Batang.
"Mana kala masih terjadi bangkitan, tanggal 5 akan kita perpanjang lagi one way dari, mungkin dari Batang, termasuk juga barangkali dari 414," kata Agus kepada wartawan yang dikutip Sabtu (5/4/2025).
Menurutnya, one way nasional akan diterapkan pada 6 April. Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo rencananya akan menghadiri pembukaan rekayasa lalu lintas satu arah dari arah timur menuju barat itu.
"Pada tanggal 6, flag off daripada one way nasional yang akan dilepas oleh Bapak Kapolri dan Pak Menteri Perhubungan itu rencana tanggal 6 pagi," ujarnya.
(kunthi fahmar sandy)