Google PHK Ratusan Karyawan Divisi Android dan Chrome

Google PHK Ratusan Karyawan Divisi Android dan Chrome

Terkini | idxchannel | Jum'at, 11 April 2025 - 06:40
share

IDXChannel - Raksasa teknologi Amerika Serikat (AS) Google melakukan pemutushan hubungan kerja (PHK) terhadap ratusan karyawan di unit platform dan perangkatnya.

Dilansir dari The Information pada Jumat (11/4/2025), unit tersebut mengurusi antara lain perangkat lunak Android, ponsel Pixel, dan peramban Chrome.

Awal tahun ini, Google menawarkan kompensasi bagi karyawan di unit tersebut yang bersedia mengundurkan diri secara sukarela.

PHK massal ini dikabarkan dilakukan pada Kamis kemarin. Google memiliki sekitar 180 ribu karyawan di berbagai penjuru dunia.

Sejumlah raksa teknologi AS melakukan serangkaian PHK massal sejak 2023. Tujuannya untuk meningkatkan efisiensi dengan merampingkan organisasi.

Banyak perusahaan teknologi melakukan rekrutmen besar-besaran saat pandemi Covid-19. Namun, permintaan terhadap teknologi menurun setelah pandemi tersebut mereda.

Google dan raksasa teknologi lainnya kini mengalihkan fokusnya ke pengembangan teknologi kecerdasan buatan (AI). Sektor ini mengalami booming setelah kesuksesan chatbot ChatGPT buatan OpenAI. (Wahyu Dwi Anggoro)

Topik Menarik