Pramono Siapkan Sembilan Waduk Baru untuk Kurangi Banjir Jakarta

Pramono Siapkan Sembilan Waduk Baru untuk Kurangi Banjir Jakarta

Berita Utama | idxchannel | Senin, 12 Januari 2026 - 15:14
share

IDXChannel - Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung akan menyiapkan sembilan waduk baru sebagai daya tampung air demi mengurangi potensi banjir. 

Dari jumlah keseluruhan, lima waduk di Jakarta Timur telah selesai pembangunannya tinggal menunggu diresmikan.

"Yang lima (waduk) di Jakarta Timur sudah dibuat ya? Sudah selesai semua. Minggu depan saya undang lah," kata Pramono usai meresmikan Waduk Batu Licin, Cilangkap, Jakarta Timur, Senin (12/1/2026).

Pramono mengatakan pembangunan waduk ini merupakan bagian yang disiapkan Pemprov DKI Jakarta untuk penanggulangan banjir. Dia berharap, waduk ini bisa menjadi tempat daya tampung air terutama ketika hujan deras.

"Jadi kalau lima di Jakarta Timur, dua di selatan, satu di barat, dua di barat ya? Berarti sembilan. Ini mudah-mudahan apa secara signifikan menjadi daya tampung untuk proses mengurangi banjir di Jakarta," katanya.

Dalam peresmian Waduk Batu Licin, Pramono menyampaikan waduk ini mampu menampung 92 ribu kubik air dengan kedalaman enam meter. Waduk ini juga dilengkapi fasilitas jogging track, lapangan basket dan musala.

"Dulu kalau ada curah hujan seperti ini karena tidak ada resapan dan sebagainya, tidak ada tampungan, pasti akan terjadi genangan. Sekarang ini dengan adanya waduk dengan kapasitas 92.000 sehingga itu bisa teratasi," kata Pramono.

(Nur Ichsan Yuniarto)

Topik Menarik