Santri Ponpes Al Hidayah Desa Kertaharja Ciamis Dapat Bantuan Beras Gratis dari HBI Peduli

Santri Ponpes Al Hidayah Desa Kertaharja Ciamis Dapat Bantuan Beras Gratis dari HBI Peduli

Terkini | ciamisraya.inews.id | Rabu, 16 Oktober 2024 - 18:50
share

CIAMIS, iNewsCiamisRaya.id - Seratus orang lebih santri Pondok Pesantren Al Hidayah Desa Kertaharja, Cijeungjing, Ciamis, Selasa (15/10/2024) mendapat bantuan beras gratis dari Tim Hidayah Berbagi Indonesia (HBI) Peduli. Masing-masing santri mendapat bantuan 1 kantong berisi 5 kg beras premium.

"Total ada 600 kg beras yang kami bagikan untuk santri Pondok Pesantren Al Hidayah hari ini," ujar Koordinator Relawan HBI Peduli, Agus Salim Al Hasan, Selasa (15/10/2024).

Bantuan beras langsung untuk para santri tersebut menurut Agus diharapkan dapat membantu para santri memenuhi kebutuhan pangan harian mereka.

HBI Peduli lewat program HBI Sejahtera dalam bulan Oktober ini juga akan mendistribusikan bantuan beras gratis ke sejumlah pesantren lainnya di Kabupaten Ciamis.

Yakni Pesantren Al Barkah, Pesantren Al Wasilah, Pesantren At Taubah, Pesantren Markaz Tahfidz dan Pesantren Bahrul Khoir.

"Dengan target sebanyak 612 santri sebagai penerima manfaat. Dan kami memulainya dari Pesantren Al Hidayah ini," katanya.

 

Dengan adanya bantuan beras gratis tersebut menurut Agus, para santri yang mengalami kesulitan memenuhi kebutuhan pangan hariannya dapat terbantu.

Pengasuh Pondok Pesantren Al Hidayah Kertaharja, ustadz Fahmi Ahmad Fauzi mengungkapkan rasa terimakasihnya atas bantuan beras dari HBI Peduli untuk para santri Pondok Pesantren Al Hidayah.

"Jumlah santri di pondok ini terus bertambah. Kebutuhan pangannya juga terus bertambah. Alhamdulillah, hari ini ada bantuan beras dari HBI. Hatur nuhun," ungkap Ustadz Fahmi Ahmad Fauzi.

Topik Menarik