Dorong Ketapang, Pemdes Mekarlaksana Bagikan Benih Padi dan Jagung ke Petani

Dorong Ketapang, Pemdes Mekarlaksana Bagikan Benih Padi dan Jagung ke Petani

Terkini | cianjur.inews.id | Senin, 28 Oktober 2024 - 18:30
share

CIANJUR, iNewsCianjur.id - Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan, Pemerintah Desa (Pemdes) Mekarlaksana Kecamatan Sindangbarang, menyerahkan bantuan benih padi dan jagung kepada sejumlah petani.

Kepada Desa Mekarlaksana Kecamatan Sindangbarang, Rohman Ependi mengatakan, bantuan benih padi yang diberikan berupa benih padi sebanyak 500 kantong untuk diberikan kepada 500 orang petani.

"Selain dari benih padi yang kita berikan, adapula benih jagung sebanyak 270 kantong untuk 270 orang petani," ujarnya, Senin 28 Oktober 2024.

Ia mengatakan, pemberian bantuan benih tersebut bertujuan untuk membantu para petani dalam memenuhi kebutuhan benih ketika sudah tiba masa tanam. Dengan demikian, petani tidak kesulitan untuk mendapatkan benih padi maupun jagung.

"Pemberian bantuan benih padi dan jagung ini dikhususkan bagi petani asli warga Desa Mekarlaksana. Pemberian bantuan ini merupakan bentuk perhatian dan kepedulian Pemdes Mekarlaksana," ujarnya.

Menurutnya, pembagian benih padi dan jagung ini merupakan salah satu langkah konkret dalam upaya memajukan sektor pertanian di Desa Mekarlaksana. Kedua jenis tanaman ini menjadi pilihan utama karena memiliki peran penting dalam memenuhi kebutuhan pangan.

"Semoga bantuan yang kita diberikan, dapat bermanfaat bagi petani yang ada di Desa Mekarlaksana. Dan juga sebagai sumber penghasilan dalam taraf hidup perekonomian petani," pungkasnya.

Topik Menarik