2 Anggota Kerajaan Halangi Pangeran Harry Pulang ke Inggris, Raja Charles III Jaga Jarak

2 Anggota Kerajaan Halangi Pangeran Harry Pulang ke Inggris, Raja Charles III Jaga Jarak

Gaya Hidup | sindonews | Jum'at, 11 April 2025 - 14:00
share

Beberapa anggota kerajaan menghalangi Pangeran Harry pulang ke Inggris karena beberapa alasan. Salah satunya adalah ayahnya sendiri, Raja Charles III, yang memilih menjaga jarak demi stabilitas monarki yang dipimpinnya.

Sejak mengundurkan diri dari tugas kerajaan pada tahun 2020 dan menetap di Amerika Serikat bersama Meghan Markle, hubungan Pangeran Harry dengan keluarga kerajaan Inggris terus menjadi sorotan. Rekonsiliasi pun dilaporkan tidak akan terjadi dalam waktu dekat.

Meski Harry sesekali kembali ke Inggris, publik dan pengamat kerajaan menilai ada anggota kerajaan senior yang menjadi tembok penghalang bagi Harry untuk sepenuhnya pulang atau kembali aktif dalam lingkup istana. Lantas siapa saja mereka?

Berikut deretan anggota keluarga kerajaan yang menghalangi Pangeran Harry pulang ke Inggris dilansir dari Geo TV, Jumat (11/4/2025).

2 Anggota Kerajaan Halangi Pangeran Harry Pulang ke Inggris

1. Raja Charles III

Foto/People

Raja 76 tahun itu secara terang-terangan melarang putra bungsunya itu dari pernikahannya dengan mendiang Putri Diana untuk kembali ke Inggris. Charles bahkan memutuskan untuk tidak memberitahu Harry saat dirinya dirawat di rumah sakit akibat efek samping pengobatan kanker beberapa waktu lalu.

Keputusan Charles ini disebut sebagai langkah strategis untuk menghindari potensi drama dan spekulasi media. Terlebih jika Harry memutuskan terbang ke Inggris secara mendadak. Hal ini memicu sorotan baru terhadap dinamika hubungan antara ayah dan anak yang telah lama dikabarkan renggang sejak Harry dan Meghan Markle mundur dari tugas kerajaan.

Selain itu, Charles juga menjaga jarak dengan tidak menemui Harry saat putranya itu kembali ke Inggris untuk menjalani sidang masalah hukumnya terkait keamanannya yang dicabut. Pasalnya, sang raja bersama istrinya, Ratu Camilla pergi ke Italia untuk acara kenegaraan sekaligus merayakan hari jadi pernikahan mereka ke-20.

2. Pangeran William

Foto/People

Hubungan dingin antara Harry dan kakaknya, Pangeran William, sudah menjadi pembicaraan sejak sang Duke dan Meghan membuka suara lewat wawancara kontroversial dengan Oprah Winfrey pada 2021. Dalam wawancara tersebut, Harry menyebut hubungannya dengan William sudah renggang.

Sumber dekat istana menyebut bahwa calon Raja Inggris tersebut merasa dikhianati oleh Harry karena membongkar dinamika keluarga ke publik. Keduanya dikabarkan belum menjalin komunikasi yang berarti meski ayah mereka, Charles tengah berjuang melawan penyakit kanker sejak 2024.

Selain itu, William bersama Charles juga secara tegas melarang Harry kembali ke Inggris untuk menghadiri pemakaman mantan pengawal mereka, Graham Craker demi kedamaian dan kehidmatan acara. Keluarga kerajaan ingin memberikan penghormatan terakhir yang tenang dan terfokus kepada Craker. Tanpa adanya potensi sorotan media yang berlebihan jika ayah dua anak itu hadir.

Topik Menarik