Ragam Agenda Emiten Hari Ini, Ada RUPS hingga Cum Dividen
IDXChannel - Agenda emiten pada perdagangan Rabu (16/4/2025) cukup beragam mulai dari Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) hingga jadwal cum dividen.
Berdasarkan jadwal dalam kalender perusahaan tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI), dua emiten menggelar RUPS, empat emiten masuk DPS dividen, dua emiten masuk tanggal ex date, dua emiten cum dividen serta satu emiten memasuki tanggal ex date rights issue.
Sebagai informasi, Daftar Pemegang Saham (DPS) atau recording date merupakan tanggal pencatatan siapa saja investor yang berhak menerima dividen.
Sementara, cum dividen adalah periode di mana pemegang saham berhak mendapatkan dividen dari suatu perusahaan, meskipun mereka membeli saham tersebut setelah tanggal cum dividen.
Lalu ex date merupakan tanggal pertama di mana investor yang membeli saham tidak lagi berhak atas dividen yang akan dibagikan. Biasanya, ex date terjadi satu hari kerja setelah cum date.
Adapun harga saham akan cenderung naik saat emiten mengumumkan akan membagikan dividen. Namun, ketika memasuki ex date, harga saham akan cenderung turun karena investor akan mulai menjual sahamnya.
Karena itu, penting bagi investor untuk mengetahui jadwal kalender perusahaan tercatat agar tidak sembarangan dalam mengambil setiap keputusan investasi.
Berikut agenda lengkap emiten hari ini:
RUPS
- PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk (BJBR)
- PT Puri Sentul Permai Tbk (KDTN)
- PT Trisula International Tbk (TRIS)
DPS Dividen/ Recording Date
- PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BBNI)
- PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BBTN)
- PT Hasnur Internasional Shipping Tbk (HAIS)
- PT Bank Woori Saudara Indonesia 1906 Tbk (SDRA)
Cum Dividen
- PT Nippon Indosari Corpindo Tbk (ROTI)
- PT Arwana Citramulia Tbk (ARNA)
Ex Dividen
- PT Bank Mega Tbk (MEGA)
- PT Sigma Energy Compressindo Tbk (SICO)
Ex Date Right Issue
- PT Lippo Cikarang Tbk (LPCK)
(DESI ANGRIANI)