Banjir di Aceh Tenggara Sudah 5 Hari Tak Kunjung Surut, Warga Terjebak Genangan Air

Banjir di Aceh Tenggara Sudah 5 Hari Tak Kunjung Surut, Warga Terjebak Genangan Air

Terkini | inews | Senin, 14 Oktober 2024 - 14:35
share

ACEH TENGGARA, iNews.id - Banjir yang menerjang 11 kecamatan di Aceh Tenggara tak kunjung surut. Dua desa di Kecamatan Darul Hasanah masih terendam banjir sejak lima hari terakhir dan mengganggu aktivitas warga.

Kendati terendam banjir, warga masih tetap bertahan di rumah mereka. Total ada 46 desa dari 11 kecamatan di Aceh Tenggara yang terdampak banjir. Kondisi terburuk dialami warga Desa Kute Rambe dan Terutung Kute.

Ketinggian air di permukiman warga ini diperkirakan mencapai hingga 1 meter disebabkan jebolnya tanggul Sungai Lawe Mamas.

Camat Darul Hasanah Hayadun mengatakan, dua desa yang masih digenangi banjir sudah berlangsung hingga 2 hari terakhir akibat tanggul sungai jebol.

"Kami mengimbau warga agar selalu waspada terhadap curah hujan tinggi, mengingat cuaca yang masih ekstrem dan sewaktu-waktu volume air bisa naik agar segera evakuasi mandiri ke tempat lebih aman," ujar Hayadun, Minggu (13/10/2024).

Hasil pendataan, ada sebanyak 3.236 jiwa dari 831 kepala keluarga (KK) yang terdampak banjir. Ironisnya sampai saat ini warga belum mendapat bantuan dari pemerintah.

Topik Menarik