Ma'ruf Amin Sudah Kemas-Kemas Tinggalkan Rumah Dinas Wapres, Pulang ke Cimanggis

Ma'ruf Amin Sudah Kemas-Kemas Tinggalkan Rumah Dinas Wapres, Pulang ke Cimanggis

Terkini | inews | Kamis, 17 Oktober 2024 - 15:17
share

JAKARTA, iNews.id - Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin sudah meninggalkan rumah dinasnya di Jalan Diponegoro Nomor 2, Jakarta Pusat. Ma'ruf Amin berakhirnya masa tugas pada 20 Oktober 2024 mendatang.

“Sudah saya sudah, saya sudah pindah rumah, saya-saya sudah pindah rumah,” ujar Wapres dalam keterangannya kepada awak media di Istana Wapres, Jakarta, Kamis (17/10/2024).

Wapres Ma’ruf mengatakan meskipun jabatannya akan selesai dalam beberapa hari lagi namun dia sudah memutuskan untuk meninggalkan rumah dinas. 

“Sehingga ketika tanggal 20 tidak seperti orang kelabakan pindah terburu-buru. Sehingga saya sudah siapkan, hari ini, saya sudah tidak lagi di rumah dinas, tapi saya sudah berada di rumah, seluruhnya sudah seluruhnya seluruhnya sudah,” ujarnya.

Lebih lanjut, Wapres Ma’ruf akan tinggal di Cimanggis usai selesai menjabat sebagai orang nomor dua di Indonesia itu. Koleksi tanamannya pun telah dikemas dan dibawa ke kediaman pribadinya. 

Dia pun menceritakan setiap kali melaksanakan dinas baik di dalam negeri maupun luar negeri selalu membawa tanaman khas, dari Jepang hingga Yunani.

“Tanaman sudah semua ada di sana, seluruhnya tanaman yang di situ sudah seminggu yang lalu sudah. Tanaman kan saya kalau ke Indonesia pulang saya bawa tanaman, mana khasnya sini. Bahkan dari luar negeri saya bawa, dari Yunani, saya bawa dari Yunani. Saya bawa juga dari Jepang saya bawa,” pungkasnya.

Topik Menarik