Terungkap! Shin Tae-yong Berikan 4 Syarat Mutlak untuk Jadi Kiper Utama Timnas Indonesia

Terungkap! Shin Tae-yong Berikan 4 Syarat Mutlak untuk Jadi Kiper Utama Timnas Indonesia

Olahraga | inews | Rabu, 27 November 2024 - 18:47
share

JAKARTA, iNews.id - Shin Tae-yong ternyata memberikan empat syarat mutlak untuk jadi kiper utama Timnas Indonesia. Hal tersebut dibocorkan Pelatih Kiper Garuda, Kim Bong-soo.

"Syarat pertama adalah punya penampilan yang stabil," kata Kim dikutip dari Youtube Timnas Indonesia, Rabu (27/11/2024).

Tak hanya itu, penjaga gawang Timnas Indonesia juga harus jenius dalam hal komunikasi dengan rekan setim. Kemudian kiper juga diwajibkan memiliki jiwa kepemimpinan dan punya kharisma.

"Seorang kiper harus pandai berkomunikasi dengan pemain lain. Bisa memimpin, punya kharisma hal itu yang diinginkan pelatih," ujarnya.

Saat ini Maarten Paes yang menempati posisi penjaga gawang utama Timnas Indonesia. Sebagai pelapisnya ada Ernando Ari, Nadeo Argawinata hingga Muhammad Riyandi.

Kim juga membocorkan menu utama latihan kiper di Timnas Indonesia. Dia mengatakan para penjaga gawang harus membantu membangun serangan dari daerah pertahanan ke lini serang alias build up.

"Coach Shin meminta saya untuk melatih lebih banyak build up. Saya juga merasa hal itu memang perlu ditingkatkan. Sejak awal kami memang melatih banyak dalam hal ini. Tapi itu sebenarnya latihan yang rumit," tuturnya.

"Kami kemudian berdiskusi banyak tentang hal ini sebelum akhirnya memutuskan. Kami perlu memberikan perhatian lebih untuk melatih mental. Pemain diberitahu kalau kita akan berlatih keras untuk meningkatkan mental. Dalam tim yang kuat terdapat pemain bermental baja," ucapnya. 

Topik Menarik