John Herdman Siap-Siap! Timnas Indonesia Hadapi Jadwal Super Padat di 2026

John Herdman Siap-Siap! Timnas Indonesia Hadapi Jadwal Super Padat di 2026

Olahraga | inews | Sabtu, 3 Januari 2026 - 16:00
share

JAKARTA, iNews.id - Penunjukan John Herdman sebagai pelatih Timnas Indonesia tak lepas dari tantangan besar yang menanti pada tahun 2026. PSSI menilai pelatih asal Kanada tersebut sebagai sosok paling tepat untuk menangani agenda padat Garuda yang menuntut konsistensi dan pengalaman internasional.

Memasuki 2026, Timnas Indonesia senior langsung dihadapkan pada serangkaian pertandingan penting. Salah satu agenda utama adalah FIFA Series yang akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada FIFA Match Day 23–31 Maret 2026.

Ajang ini menjadi ujian awal bagi era baru kepelatihan tim Garuda.

Tak berhenti di situ, Timnas Indonesia juga dijadwalkan menjalani FIFA Match Day lanjutan pada Juni, September, Oktober, dan November 2026.

Rangkaian laga internasional tersebut menuntut pelatih yang terbiasa mengelola tim dalam kalender kompetisi yang ketat.

Puncak kesibukan Timnas Indonesia pada 2026 adalah Piala AFF 2026 yang direncanakan berlangsung mulai 25 Juli 2026. Turnamen ini menjadi salah satu target penting PSSI sekaligus tolok ukur kemampuan tim di kawasan Asia Tenggara.

Pengalaman John Herdman dinilai selaras dengan kebutuhan tersebut. Ia dikenal sebagai pelatih yang mampu menjaga performa tim dalam jadwal kompetisi padat, terbukti saat membawa timnas putra Kanada lolos ke Piala Dunia Qatar 2022 serta menangani timnas putri Kanada di berbagai turnamen besar dunia.

Dengan agenda yang menumpuk sepanjang tahun, PSSI berharap kehadiran John Herdman mampu memberikan stabilitas, manajemen tim yang efektif, dan peningkatan prestasi, sehingga Timnas Indonesia siap menghadapi tantangan besar di sepanjang 2026.

Topik Menarik