Oxford United Singkirkan MK Dons Lewat Adu Penalti Gila di Piala FA, Ole Romeny Cetak Gol!

Oxford United Singkirkan MK Dons Lewat Adu Penalti Gila di Piala FA, Ole Romeny Cetak Gol!

Olahraga | inews | Sabtu, 10 Januari 2026 - 07:20
share

MILTON KEYNES, iNews.id - Oxford United memastikan tiket ke babak empat Piala FA usai menang dramatis 4-3 atas MK Dons melalui adu penalti di Stadion MK, Sabtu (10/1) dini hari WIB. Drama tos-tosan dilakukan setelah laga sengit berakhir imbang 1-1 hingga babak tambahan.

MK Dons langsung tampil agresif sejak awal pertandingan. Tuan rumah menekan pertahanan Oxford United melalui peluang cepat Scott Hogan pada menit kedua, namun tembakannya masih mampu diblok lini belakang tim tamu.

Tekanan MK Dons berlanjut sepanjang babak pertama. Hogan kembali mengancam lewat sundulan memanfaatkan umpan silang Aaron Collins, tetapi kiper Oxford, Matt Ingram, tampil sigap menggagalkan peluang tersebut.

Oxford United baru mampu keluar dari tekanan memasuki pertengahan babak pertama. Will Lankshear melepaskan tembakan dan Stanley Mills mencoba peruntungan lewat sundulan, namun keduanya belum mampu membobol gawang MK Dons.

Gol pembuka justru lahir dari tuan rumah. Aaron Collins mencetak gol pada menit ke-34 melalui tembakan kaki kanan dari jarak dekat setelah menerima assist sepak pojok Connor Lemonheigh-Evans. MK Dons unggul 1-0 hingga turun minum.

Oxford Bangkit, Laga Berujung Ketegangan

Memasuki babak kedua, MK Dons tetap percaya diri menekan meski Oxford United bermain di kasta kompetisi lebih tinggi. Tim tamu sempat kesulitan mengembangkan permainan sebelum akhirnya menemukan momentum.

Oxford United menyamakan kedudukan pada menit ke-52 lewat tembakan kaki kanan Will Lankshear dari dalam kotak penalti. Gol tersebut mengubah jalannya pertandingan dan meningkatkan intensitas serangan kedua tim.

Pelatih sementara Oxford, Craig Short, memasukkan Ole Romeny pada menit ke-66 menggantikan Siriki Dembele guna menambah daya gedor. Romeny langsung mendapat peluang emas pada menit ke-78, tetapi tembakannya masih melambung di atas gawang.

Menjelang laga usai, Romeny kembali memperoleh kesempatan melalui tembakan kaki kiri menit ke-87, namun berhasil digagalkan kiper Craig MacGillivray. Skor 1-1 bertahan hingga 90 menit dan laga berlanjut ke babak tambahan.

Pada extra time, kedua tim saling menciptakan peluang. Callum Paterson hampir membawa MK Dons unggul pada menit ke-93, tetapi Ingram kembali tampil krusial. Oxford nyaris menang pada menit ke-117, namun sepakan jarak jauh Romeny kembali melayang.

Adu penalti menjadi penentu. Oxford United tampil sempurna melalui eksekusi Romeny, Harris, Peart-Harris, dan Phillips. Sementara MK Dons gagal lewat sepakan Jonathan Leko yang melebar serta penalti Connor Lemonheigh-Evans yang ditepis Ingram. Oxford United menang 4-3 dan resmi melaju ke babak empat Piala FA.

Susunan Pemain

MK Dons: MacGillivray; Jones, Sanders, Offord, Wiles, Nemane, Crowley, Sommers, Evans, Hogan, Collins.

Oxford United: Ingram; Long, Helik, Davies, Currie, Vaulkus, Brannagan, Mills, Donley, Dembele, Lankshear.

Topik Menarik