Menko Airlangga hingga Wamendag Roro Esti Sambangi KPK, Ada Apa?
JAKARTA, iNews.id - Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian, Airlangga Hartato menyambangi Gedung Merah Putih KPK, Jakarta Selatan, pada Rabu (14/1/2026).
Terlihat, Airlangga mengenakan batik lengan panjang. Kedatangan Airlangga disambut Sekretaris Jenderal (Sekjen) KPK, Cahya H Harefa.
Saat memasuki kantor lembaga antirasuah, Airlangga menyebut kedatangannya untuk membahas terkait tarif resiprokal Amerika Serikat (AS) dengan KPK.
"Komunikasi untuk negosiasi tarif, tarif Amerika," ucap Airlangga di lokasi.
Tidak hanya Airlangga, turut hadir sejumlah pejabat di antaranya Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Yuliot Tanjung dan Wakil Menteri Perdagangan Dyah Roro Esti. Mereka datang secara terpisah dengan jarak waktu berdekatan.
Terpisah, Juru Bicara KPK, Budi Prasetyo menyebut bahwa kedatangan Airlangga guna membahas kajian pada sektor pencegahan.
"Betul, hari ini dijadwalkan agenda pembahasan kajian di sektor pencegahan," kata Budi.










