Pesan Motivasi Syakir Daulay untuk Generasi Muda: Jangan Takut Bermimpi!
JAKARTA, iNews.id - Artis sekaligus penyanyi Syakir Daulay memiliki pesan khusus untuk generasi muda zaman now. Menurutnya, jangan pernah takut untuk bermimpi besar.
Pesan inspiratif itu disampaikan Syakir Daulay saat menjadi tamu spesial dalam acara kolaborasi SMK Jakarta Timur 2 dengan tim Teman Sekolah yang digelar beberapa hari lalu. Seperti apa pesan Syakir selengkapnya?
Di acara Seminar Motivasi tersebut, Syakir mengajak anak-anak muda Indonesia untuk tidak pantang menyerah dan terus bermimpi. Dengan begitu, harapan dan cita-cita yang diinginkan bisa digapai.
"Mimpi adalah cahaya yang menerangi jalan kita," kata Syakir di acara bertema 'Berani Bermimpi, Siap Berproses, dikutip dari keterangan resmi, Minggu (25/1/2026).
Dia melanjutkan, "Jangan takut bermimpi besar, karena dari sana kita menemukan tekad dan semangat untuk meraihnya."
OCBC Financial Fitness Index 2025 Catat Disiplin Keuangan Rendah, Hanya 12 persen Patuh Anggaran
Tak sampai di situ, Syakir juga menyampaikan bahwa masa depan seseorang itu bisa menjadi terang, jika berani bermimpi dan menginspirasi orang di sekitar.
"Jika berani bermimpi, maka siap juga berproses, siap menghadapi risiko atau tantangan, dan siap melangkah ke jenjang berikutnya. Dengan begitu, akan datang cahaya dan inspirasi di setiap langkahnya," kata Syakir.
Sebagai informasi, acara yang diselenggarakan oleh Teman Sekolah ini menjadi momen yang sangat berharga dan bermakna bagi seluruh warga sekolah, khususnya para murid karena dapat memberi energi baru, semangat positif, serta sudut pandang yang membangun dalam menghadapi tantangan pendidikan di masa depan.
Simar motivasi ini tidak hanya disampaikan secara inspiratif, namun juga relevan dengan kondisi dan kebutuhan murid. Materi yang disajikan mampu membuka wawasan murid tentang pentingnya memiliki mimpi, tujuan hidup, serta mental pantang menyerah dalam meraih cita-cita.
Cara penyampaian narasumber yang komunikatif, penuh empati, dan membumi membuat murid merasa dekat, dipahami, dan termotivasi untuk terus berkembang,
Dengan hadirnya Syakir Daulay ini, para murid dikabarkan lebih percaya diri, berani mengungkapkan pendapat, serta memiliki semangat baru untuk belajar dan memperbaiki diri. Hal ini menjadi bukti bahwa seminar motivasi yang diselenggarakan oleh Teman Sekolah memberikan dampak nyata dan positif bagi perkembangan karakter murid.










