Penjual Es Kue Gabus Viral Dapat Bantuan Motor dan Modal dari Kapolres Depok

Penjual Es Kue Gabus Viral Dapat Bantuan Motor dan Modal dari Kapolres Depok

Nasional | inews | Selasa, 27 Januari 2026 - 21:20
share

BOGOR, iNews.id – Gelombang simpati dan dukungan terus mengalir bagi Sudrajat, pedagang es kue gabus yang sempat viral karena diintimidasi dan dituduh menjual es berbahan spons. 

Setelah hasil laboratorium menyatakan dagangannya aman dikonsumsi, kini giliran berbagai pihak mulai dari Pemerintah Kabupaten Bogor, Kepolisian, hingga Gubernur Jawa Barat turun tangan membantu pemulihan ekonomi dan mental Sudrajat.

Kasus yang bermula dari tuduhan tak berdasar tersebut kini berbalik menjadi berkah bagi Sudrajat yang sempat trauma dan berhenti berjualan selama tiga hari.

Kapolres Metro Depok, Kombes Pol Abdul Waras mendatangi langsung kediaman Sudrajat untuk memberikan dukungan moril dan bantuan langsung berupa sepeda motor serta modal usaha.

Kapolres mengatakan, secara administratif kependudukan, Sudrajat merupakan warga Kampung Panjang, Kecamatan Bojonggede, Kabupaten Bogor, namun secara administrasi hukum masuk wilayah Polres Metro Depok.

“Ya, secara administrasi kependudukan Pak Sudrajat ini warga Kabupaten Bogor, tapi secara beliau masuk wilayah hukum kami. Sehingga, kami hadir di sini untuk memberikan bantuan moril,” kata kapolres.

Polres juga berencana memberikan bantuan berupa gerobak baru agar Sudrajat bisa kembali beraktivitas dengan layak. Sebelumnya, pihak kepolisian juga telah mengganti rugi seluruh dagangan es yang sempat rusak dan dijadikan sampel uji laboratorium.

Pemerintah Kabupaten Bogor melalui Dinas Sosial serta perangkat kecamatan dan desa juga telah bergerak cepat menyalurkan bantuan sembako. Fokus utama Pemkab saat ini adalah memastikan masa depan anak-anak Sudrajat.

Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi (KDM) melalui utusannya juga telah menghubungi Sudrajat dan mengajaknya untuk bertemu langsung dalam waktu dekat. 

Akhir Pilu yang Berujung Haru

Sudrajat, yang sudah 30 tahun berjualan es gabus, kini mulai merasa tenang setelah kebenaran terungkap. Tuduhan es berbahan spons yang sempat membuatnya trauma, kini bersiap untuk kembali berjualan dengan bantuan gerobak dan modal baru, serta jaminan perlindungan bagi keluarganya.

Topik Menarik