Pesan Khusus untuk Pemenang Pilkada, Presiden Prabowo: Bekerja dan Layani Rakyat!

Pesan Khusus untuk Pemenang Pilkada, Presiden Prabowo: Bekerja dan Layani Rakyat!

Nasional | okezone | Rabu, 27 November 2024 - 09:44
share

BOGOR - Presiden RI Prabowo Subianto memberikan pesan kepada para pasangan calon yang menang dan kalah pada Pilkada serentak 2024.

Menurut Prabowo disetiap pemilihan khususnya Pilkada selalu ada yang menang dan kalah 

"Iya setiap pemilihan ada yang menang ada yang kalah," kata Prabowo usai mencoblos di TPS 08 Bojong Koneng, Bogor, Rabu (27/11/2024). 

Prabowo berpesan kepada para calon yang menang dan kalah untuk saling bekerja sama.

"Ya harus kerja sama. Yang menang harus menjadi pemimpin untuk semua, yang kalah harus bekerja sama," kata Prabowo.

Prabowo menekankan bahwa yang terpenting dari hasil pilkada nantinya yang terpilih harus bekerja untuk melayani rakyat.

"Yang penting melayani rakyat, bekerja untuk rakyat. Saya kira itu," ungkapnya.

 

Sebelumnya, Presiden RI Prabowo Subianto melakukan pencoblosan di TPS 08 Desa Bojong Koneng, Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat pada hari ini Rabu (27/11/2024).

Prabowo tidak memberitahukan siapa sosok yang dicoblosnya di TPS 08 Bojong Koneng.

"Pilih siapa? Rahasia," kata Prabowo usai mencoblos di TPS 08 Bojong Koneng, Bogor, Rabu (27/11/2024).

Prabowo melihat pelaksanaan Pilkada serentak dinilai lancar dan berjalan baik. Dirinya meminta masyarakat untuk menggunakan haknya memilih pemimpin di masing-masing daerahnya.

"Ya bagus ya. Baguslah lancar semuanya, baik semuanya. Ya silakan ya terserah rakyat milih yang baik ya. Bagus semua," kata Prabowo.
 

Topik Menarik