Viral Pria Sok Ganteng, Batalkan Bertemu Wanita Gegara Wajahnya Beda dengan Foto Bikin Netizen Geram
JAKARTA, iNewsSidoarjo.id - Perkembangan media sosial membuat setiap orang dengan mudah mendapatkan teman. Mereka akan sering berbagi cerita di media sosial, bahkan saling membalas komentar. Tidak sedikit dari mereka yang bertemu jodohnya lewat media sosial. Namun ada juga yang gagal karena merasa tidak sesuai.
Hal itu seperti cerita seorang pria yang membatalkan bertemu pasangannya, karena wajahnya berbeda dengan foto. Kisah itu dibagikan oleh akun X @captain_6999, pria tersebut berencana bertemu dengan teman perempuannya yang dikenal lewat media sosial.
Tak hanya itu, tidak sedikit juga orang yang mencari pasangan melalui media sosial. Setelah menjalin komunikasi yang intensif, mereka akan bertemu. Dalam video tersebut, keduanya sudah menentukan tempat bertemu. Saat berada di lokasi, pria yang berada di dalam mobil melihat seorang perempuan di depannya mengendarai motor bebek.
Pria itu menduga perempuan di depannya itu adalah orang yang mau ditemui. Namun dia kesal karena wajah perempuan itu berbeda dengan foto di media sosial. Apalagi, perempuan itu memiliki penampilan yang sederhana. Perempuan itu memakai hijab coklat susu dipadukan dengan jaket denim, jeans, dan sandal. “Ketemuan tidak sesuai dengan foto,” tulis akun tersebut seperti dikutip dari okzone.com pada Selasa (26/11/204).
Kemudian, pria itu pun langsung menghubungi teman perempuannya itu. Dia makin curiga perempuan yang ada di depannya itu adalah orang yang mau ditemui, karena dia langsung mengangkat telepon. “Sumpah ilfeel banget,” kata pria itu.
Kemudian pria itu pun langsung membatalkan pertemuan itu. Ia merasa kecewa karena wajahnya tidak sesuai dengan di foto. Video tersebut viral di dan sudah dilihat lebih dari 3,3 juta akun dan mendapat beragam komentar dari netizen. Tidak sedikit dari mereka yang kesal dengan pria tersebut.
“Emang muka lo gimana?,” tanya @alm*** “Spill mukanya om, seganteng apa sih kamu?,” ucap @nurul***
“Apa salahnya bertemu dulu, suka atau tidak, setidaknya hargai perjuangan orang,” kata @fyadh*** iNewsSidoarjo