Profil Safarudin, Eks Jenderal Ahli Intelijen yang Murka ke Kapolres Sleman Buntut Korban Jadi Tersangka
JAKARTA – Anggota Komisi III DPR RI Safaruddin mencecar Kapolres Sleman Kombes Pol Edy Setyanto terkait kasus pria asal Sleman, Hogi Minaya. Hogi menjadi tersangka setelah mengejar pelaku penjambretan.
Mantan Jenderal Ahli Telik Sandi itu menunjukkan kegeramannya kepada Kapolres Sleman karena tidak mengetahui isi KUHP saat RDP di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (28/1/2026).
"Kalau saya Kapolda, Anda tidak bakalan sampai ke Komisi III dan saya sudah berhentikan Anda. Anda kok Kapolres sudah Kombes seperti itu, bagaimana polisi ke depan?," tegas Safaruddin.
Profil Safaruddin.
Safaruddin adalah seorang purnawirawan perwira tinggi Polri yang kini menjabat sebagai Anggota DPR RI sejak 2019 mewakili daerah pemilihan Kalimantan Timur. Safaruddin merupakan PDI Perjuangan yang duduk di Komisi III
Pria kelahiran Wajo, Sulawesi Selatan, 10 Februari 1960, sebelumnya menjabat sebagai Kepala Polda Kalimantan Timur dari 2015 hingga 2018.
Safaruddin merupakan lulusan Akademi Kepolisian pada 1984 dengan pengalaman dalam bidang intelijen atau ahli telik sandi.
Berbagai jabatan strategis pernah diembannya saat masih aktif di Korps Bhayangkara. Seperti Kapolresta Surabaya Timur Polwil Tabes Surabaya, Kapolres Tulungagung, Kapolres Jakarta Barat.
Selanjutnya Wakapolda Kalimantan Barat, Karowatpers SSDM Polri, Wakabaintelkam Polri dan Kapolda Kalimantan Timur.










