Segini Harga Mobil Bekas Suzuki Jimny di Indonesia

Segini Harga Mobil Bekas Suzuki Jimny di Indonesia

Terkini | okezone | Jum'at, 4 Oktober 2024 - 07:57
share

JAKARTA - Segini harga mobil bekas Suzuki Jimny di Indonesia menarik untuk diulas. Sebab,  memiliki kemampuan off road yang sangat baik.

Sehingga menjadi idaman bagi banyak pecinta otomotif di tanah air. Untuk harganya sendiri, mobil bekas cenderung lebih murah serta bisa ditawar dengan penjualnya sampai deal.

Ternyata segini harga mobil bekas Suzuki Jimny di Indonesia: 

Suzuki Jimny tahun 2017: Rp 150 juta - Rp 180 juta

Suzuki Jimny tahun 2018: Rp 160 juta - Rp 190 juta

Suzuki Jimny tahun 2019: Rp 170 juta - Rp 200 juta

Suzuki Jimny tahun 2020: Rp 180 juta - Rp 210 juta

Suzuki Jimny tahun 2021: Rp 190 juta - Rp 220 juta

Suzuki Jimny tahun 2022: Rp 200 juta - Rp 230 juta

Suzuki Jimny tahun 2023: Rp 210 juta - Rp 240 juta

 

Sementara itu, Suzuki Jimny pertama kali dirilis pada tahun 1970 an dengan Jimny LJ80 sebagai yang pertama. Mobil ini dikenal sangat lincah, tangguh dan efisien pada zamannya sehingga sangat digandrungi masyarakat.

Pada tahun 1982, Suzuki meluncurkan Jimny generasi kedua. Ciri khas generasi ini adalah bentuknya uang lebih mengotak dan memiliki kapasitas mesin yang lebih besar hingga 1.000 cc. Mobil ini juga menjadi banyak favorit masyarakat dari semua kalangan.

Setelah tahun 2007, Suzuki Jimny sempat mengalami vakum sebelum akhirnya mengeluarkan Suzuki Jimny generasi ketiga pada 2017. Pada generasi ini, mesin yang digunakan lebih besar, yakni 1.300 cc. Selain itu, ada pula fitur alih kemudi dari penggerak dua roda menjadi empat roda.

Kemudian, Suzuki Jimny yang beredar adalah generasi keempat yang mulai eksis pada 2018. Generasi ini memiliki desain eksterior yang jauh berbeda dengan para pendahulunya. Terbaru, Suzuki juga merilis varian terbaru Jimny, yakni Suzuki Jimny 2024.

Mengusung mobil 5 pintu, Suzuki Jimny 2024 menggunakan mesin 4 Silinder berkode K15B yang memiliki kapasitas 1.462 cc. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga hingga 77 kW/rpm dengan torsi hingga 138 N, per 4.400 rpm.

Tersedia dalam transmisi manual dan otomatis, Suzuki Jimny 2024 dibanderol dengan harga Rp478.600.000 untuk transmisi otomatis dan Rp465.000.000 untuk transmisi manual.

Jika mahal, sangat direkomendasikan untuk membeli Suzuki Jimny bekas. Sebab, selama mobil bekas yang dibeli masih generasi ketiga atau yang lebih muda, maka spesifikasi dan kualitasnya masih bisa diadu.

Itulah harga mobil Suzuki Jimny bekas di Indonesia. Sebagai catatan, penting untuk mengecek kondisi dan surat-surat mobil bekas yang dibeli.

Topik Menarik