Mazda MX- 30 Debut di GJAW 2024, Goda Pengunjung
TANGERANG - Mazda ikut meramaikan pameran otomotif Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2024 di ICE BSD, Tangerang, pada 22 November hingga 1 Desember. Pameran ini menjadi debut perdana mobil listrik anyar Mazda MX-30.
Mazda MX-30 dibekali e-SKYACTIV dengan motor yang menghasilkan 107 kW (145 ps) dan torsi 271 Nm. Mobil ini memiliki port pengisian cepat CCS2 dan baterai lithium-ion berkapasitas 35,5 kWh dengan jarak tempuh hingga 200 km (WLTP).
Selain itu, mobil listrik pertama Mazda ini menggunakan Freestyle Doors. Pintu ini dirancang dengan mempertimbangkan faktor kenyamanan dan keamanan.
Mazda juga mengandalkan fitur Electronic G-Vectoring Control Plus (e-GVC Plus) pada Mazda MX-30 untuk stabilitas kendaraan dengan menyesuaikan torsi untuk memudahkan saat berbelok.
"Di Mazda, kami memahami bahwa berkendara adalah bagian dari hidup. Setiap kendaraan kami dirancang untuk menyatu dengan pengemudi—membangun koneksi yang emosional," kata Chief Operating Officer PT Eurokars Motor Indonesia (EMI), Ricky Thio, di arena GJAW 2024.
Mengusung tema “Live True in Harmony” pada GJAW 2024, Mazda menegaskan komitmennya dalam menciptakan kendaraan yang tidak hanya mendukung mobilitas, tetapi juga membawa harmoni dan keseimbangan dalam kehidupan penggunanya.
Selain MX-30, Mazda memamerkan 5 model lainnya, yaitu Mazda CX-60 Elite, Mazda CX-60 Pro, Mazda CX-5 Kuro, Mazda CX-8, serta Mazda 6 Estate. Mazda juga menyediakan unit CX-60 Pro dan CX-5 untuk test drive.
Selama GJAW 2024, Mazda Indonesia menghadirkan berbagai program menarik bagi pengunjung.
“Kami mengundang Anda semua untuk melihat lebih dekat, menyentuh, dan merasakan langsung keunggulan Mazda di GJAW 2024,” tutur Ricky Thio.