Quick Count LSI Denny JA 48,33 : Bobby-Surya Ungguli Edy-Hasan di Pilgub Sumut
JAKARTA - Lembaga survei Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA mengungkapkan, hasil hitung cepat alias quick count untuk pemilihan gubernur Sumatera Utara pada Pilkada 2024.
Berdasarkan pantauan MNC Group, pasangan nomor urut 1 Bobby Nasution--Surya unggul dari pasangan nomor urut 2 Edy Rahmayadi-Hasan Basri.
Sekitar pukul 15.29 WIB, dari data yang masuk 48,33 persen, Bobby-Surya mendapatkan persentase 62,70 persen. Sedangkan pasangan Edy-Hasan mendapatkan persentase 37,30 persen.
Diketahui, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumatera Utara (Sumut), resmi menetapkan pasangan calon (Paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Sumut Edy Rahmayadi-Hasan Basri Sagala dan Bobby Nasution-Surya pada Pilgub 2024.
Sebagai informasi, paslon Edy Rahmayadi-Hasan Basri Sagala diusung oleh partai, PDI Perjuangan, Partai Gelora, Partai Gelora, Partai Hanura, Partai Ummat, dan Partai Kebangkitan Nusantara (PKN). Koalisi ini menggunakan jumlah perolehan suara sah DPRD Sumut pada Pemilu Tahun 2024 dengan total 1.820.883 suara sah.
Sementara paslon Bobby Nasution-Surya diusung oleh partai, Gerindra, Golkar, NasDem, Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Demokrat, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Persataun Pembangunan (PPP), Perindo, dan Partai Solidaritas Indonesia (PSI).