Live Sore Hari! Ini Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia vs Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di RCTI
JADWAL siaran langsung Timnas Indonesia vs Australia di matchday ketujuh Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia yang dilangsungkan di Sydney, Australia, sudah dirilis. Sesuai jadwal, laga dilangsungkan pada Kamis, 20 Maret 2024 dan live di RCTI.
Untuk kick off belum dipastikan karena masih menunggu kepastian dari Federasi Sepakbola Australia. Namun, jika melihat tiga laga kandang Timnas Australia sebelumnya, skuad Socceroos -julukan Timnas Australia- biasa memilih kick off pukul 20.10 waktu setempat atau 16.10 WIB.
(Timnas Australia siap menghadang Timnas Indonesia)
1. Level Timnas Indonesia dan Australia Setara
Melihat klasemen saat ini, Australia dan Timnas Indonesia hanya terpaut satu angka dan satu anak tangga. Australia duduk di posisi dua klasemen sementara Grup C dengan tujuh angka, cuma unggul satu poin dari Timnas Indonesia di tempat ketiga.
Secara ranking FIFA, Australia dan Timnas Indonesia memang terpaut jauh, yakni 26 berbanding 130 dunia. Namun, jika ukurannya performa terkini dan kualitas pemain, Timnas Indonesia tidak kalah dari Australia.
Kehadiran pemain-pemain beken di skuad Timnas Indonesia seperti Mees Hilgers, Kevin Diks dan Ole Romeny langsung meningkatkan kualitas skuad Garuda. Lantas, formasi apa yang akan diterapkan Shin Tae-yong dalam laga mendatang?
Pelatih Shin Tae-yong masih mengandalkan formasi andalannya yakni 3-4-3. Posisi penjaga gawang masih akan ditempat Maarten Paes.