Kisah Anders Antonsen, Pebulu Tangkis Top Dunia yang Hindari India Open 3 Tahun Berturut-turut

Kisah Anders Antonsen, Pebulu Tangkis Top Dunia yang Hindari India Open 3 Tahun Berturut-turut

Olahraga | okezone | Kamis, 15 Januari 2026 - 13:44
share

KISAH Anders Antonsen menarik diulas. Pebulu tangkis top dunia itu hindari India Open 3 bahkan selama 3 tahun berturut-turut.

Jelang India Open 2026 dimulai, Antonsen pun beberkan alasannya tak mau main di ajang tersebut. ternyata, masalah polusi udara di New Delhi, India jadi faktor utama pada tahun ini.

1. Absen di India Open 2026

Antonsen jadi salah satu pebulu tangkis top dunia yang putuskan absen di India Open 2026. Padahal, kehadiran tunggal putra andalan Denmark itu dinantikan untuk membuat turnamen berlevel Super 500 itu berjalan lebih kompetitif dan seru.

Pasalnya kini, Antonsen diketahui berstatus tunggal putra peringkat 3 dunia. Dengan begitu, kualitas permainannya tentu tak perlu diragukan lagi.

Selain Antonsen, tunggal putra nomor 1 dunia, Shi Yuqi, juga absen. Dia sejatinya masuk daftar pemain pada awalnya, namun putuskan mundur jelang ajang itu bergulir di New Delhi pada 13-18 Januari 2026.

 

2. Penyebab Absen

Antosen pun bongkar penyebab dirinya absen di India Open 2026. Dia soroti kualitas udara di India saat ini.

Menurut Antonsen, polusi udara di New Delhi masuk kategori ekstrem saat ini. Karena itu, India dinilai bukan tempat tepat untuk menyelenggarakan turnamen bulu tangkis.

“Banyak yang penasaran mengapa saya menarik diri dari India Open untuk tahun ketiga berturut-turut. Karena polusi ekstrem di Delhi saat ini, saya rasa tempat itu bukan tempat yang tepat untuk menyelenggarakan turnamen bulu tangkis,” tulis Antonsen di Instagram pribadinya.

Kini, jika dilihat dalam unggahannya di Instagram, Antonsen masih berada di Kuala Lumpur, Malaysia. Sebelumnya, dia memang tampil di Malaysia Open 2026 yang jadi ajang pembuka tahun ini.

Topik Menarik