Harapan Pemain Persib Bandung Saddil Ramdani untuk Pelatih Timnas Indonesia John Herdman
WINGER Persib Bandung, Saddil Ramdani, mengirim doa terbaik untuk pelatih baru Timnas Indonesia, John Herdman. Ia berharap juru taktik asal Inggris itu mengukir kesuksesan bersama Skuad Garuda.
PSSI resmi memperkenalkan John Herdman secara resmi ke publik pada Selasa 13 Januari 2026. Kehadiran pelatih 50 tahun itu diharapkan membawa Timnas Indonesia bangkit usai menelan pil pahit di bawah komando Patrick Kluivert.
1. John Herdman Diharapkan Nyaman Tinggal di Indonesia
Saddil Ramdani berharap John Herdman segera beradaptasi dengan baik. Pertama yang terpenting, sang pelatih nyaman tinggal di Indonesia sehingga dapat mempelajari kultur sepakbola Tanah Air.
“Harapan saya adalah dia (John Herdman) nyaman untuk tinggal di Indonesia, itu yang pertama,” kata Saddil Ramdani kepada awak media termasuk Okezone.
2. Pengalaman Panjang John Herdman sebagai Pelatih
John Herdman pernah mengukir sejarah dengan membawa Timnas Kanada lolos ke Piala Dunia 2022 di Qatar setelah 36 tahun lamanya. Kemudian, ia juga pernah membawa Timnas Putri Selandia Baru ke Piala Dunia Wanita pada 2007 dan 2011.
Dengan latar belakang apik itu, Saddil Ramdani yakin ohn Herdman bakal membawa perubahan positif untuk Timnas Indonesia. Eks pemain Sabah FC itu berdoa agar sang pelatih bisa membawa Skuad Garuda terbang tinggi.
“Banyak dukungan dari masyarakat Indonesia untuk program dia ke depannya bagaimana Timnas Indonesia ini bisa lebih berkembang dan maju,” ujar dia.
“Dan, buat saya adalah semoga sukses untuk di awal kedatangan di Indonesia dan di akhir dia berada di sini,” tambah Saddil Ramdani.
John Herdman diikat kontrak selama dua tahun dengan opsi perpanjangan dua tahun. Pelatih asal Inggris itu ditargetkan membawa Timnas Indonesia menembus Piala Dunia 2030.









