Hasil Lengkap Semifinal Thailand Masters 2026: Indonesia Dipastikan Bawa Pulang 2 Gelar!
BANGKOK – Hasil lengkap semifinal Thailand Masters 2026 untuk wakil Indonesia sudah diketahui. Dua gelar akan diamankan dari sektor ganda putra dan ganda campuran!
Semifinal Thailand Masters 2026 digelar di Nimibutr Arena, Bangkok, Thailand, Sabtu (31/1/2026) siang hingga malam WIB. Sepuluh wakil Indonesia berlaga di turnamen berlevel Super 300 itu.
1. Final Ganda Putra
Ganda putri Febriana Dwipuji Kusuma/Meilysa Trias Puspitasari mengawali perjuangan hari ini. Sayangnya, pasangan Pelatnas PBSI itu kalah dari Bao Li Jing/Li Yi Jing, 11-21, 21-16, dan 15-21.
Namun, Indonesia memiliki satu wakil di final ganda putri. Amallia Cahaya Pratiwi/Siti Fadia Silva Ramadhanti menang 21-23, 21-12, dan 21-15, atas Kaho Osawa/Mai Tanabe di babak semifinal.
Gelar juara dipastikan hadir dari ganda putra. Raymond Indra/Nicolaus Joaquin sukses mengalahkan Hu Ke Yuan/Lin Xiang Yi, 21-16 dan 21-15. Sementara, Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana menang atas Muhammad Rian Ardianto/Rahmat Hidayat, 21-8 dan 21-18.
3 Pebulu Tangkis Tunggal Putra yang Paling Sering Juara Indonesia Open, Nomor 1 Taufik Hidayat!
Tunggal putra mengirimkan satu wakil ke final. Moh Zaki Ubaidillah berhasil mengalahkan kompatriot sekaligus seniornya, Alwi Farhan, lewat dua gim langsung 21-18 dan 21-14.
2. Juara Umum
Satu gelar lain dipastikan sektor ganda campuran. Pasangan non-Pelatnas PBSI, Bobby Setiabudi/Melati Daeva Oktavianti, mengalahkan Amri Syahnawi/Nita Violina Marwah, 21-8 dan 21-18.
Lalu, Adnan Maulana/Indah Cahya Sari Jamil sukses menyisihkan Akira Koga/Natsu Saito, 29-27 dan 21-16. Dengan begini, Indonesia dipastikan jadi juara umum!
Berikut Hasil Lengkap Semifinal Thailand Masters 2026:
WD - Febriana Dwipuji Kusuma/Meilysa Trias Puspitasari vs Bao Li Jing/Li Yi Jing: 11-21, 21-16, 15-21
MD - Raymond Indra/Nicolaus Joaquin vs Hu Ke Yuan/Lin Xiang Yi: 21-16, 21-15
WD - Amallia Cahaya Pratiwi/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Kaho Osawa/Mai Tanabe: 21-23, 21-12, 21-15
MD - Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana vs Muhammad Rian Ardianto/Rahmat Hidayat: 21-8, 21-18
MS – Moh Zaki Ubaillah vs Alwi Farhan: 21-18, 21-14
XD – Bobby Setiabudi/Melati Daeva Oktavianti vs Amri Syahnawi/Nita Violina Marwah: 21-8, 21-18
XD - Adnan Maulana/Indah Cahya Sari Jamil vs Akira Koga/Natsu Saito: 29-27 dan 21-16









