Hasil Final China Masters 2024: Sabar/Reza Runner Up usai Dikalahkan Jagoan Korsel
SHENZHEN, iNews.id- Ganda putra Indonesia, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani kalah di final di China Masters 2024. Sabar/Reza kalah dua gim langsung lawan wakil Korea Selatan Jin Yong/Seo Seung dengan skor identik 16-21 dan 16-21.
Berlaga di Shenzhen Gymnasium, China, Minggu (24/11/2024), sore WIB, Sabar/Reza dan Jin/Seo menyajikan pertarungan sengit sejak awal. Jin/Seo yang tampil cukup agresif mampu ungguli pasangan Indonesia dengan skor 8-4.
Sabar/Reza terlihat cukup kesulitan untuk keluar dari tekanan yang diberikan pasangan Korea Selatan tersebut. Duet non Pelatnas PBSI Cipayung itu harus tertinggal 6-11 di interval gim pertama dari Jin/Seo.
Usai jeda, Sabar/Reza perlahan mampu menemukan irama permainannya sekaligus memangkas jarak menjadi 11-13. Namun, Jin/Seo masih memperlebar keunggulannya menjadi 15-19.
Upaya Sabar/Reza untuk merebut kemenangan di gim pertama belum berbuah hasil. Pasangan ranking 13 dunia itu harus menelan kekalahan dari Jin/Seo dengan skor 16-21.
Di gim kedua, Sabar/Reza kembali mendapat tekanan dari pasangan Korea Selatan itu. Mereka bahkan harus tertinggal cukup jauh dengan skor 3-7 dari Jin/Seo.
Sabar/Reza sempat memangkas jarak menjadi 8-9. Tapi, Jin/Seo mampu keluar dari tekanan tersebut dan unggul di interval gim kedua dengan skor 11-8.
Setelah jeda interval, Sabar/Reza tampak masih kesulitan untuk keluar dari tekanan. Mereka semakin tertinggal dengan skor 13-18. Hasilnya, ganda putra Indonesia itu menelan kekalahan dari Jin/Seo di gim kedua dengan skor 16-21.